GridKids.id - Kids, kamu pasti sudah enggak asing lagi dengan lagu Ibu Kita Kartini?
Lagu yang menceritakan tentang perjuangan Raden Ajeng Kartini demi nasib perempuan Indonesia ini diciptakan oleh Bapak Wage Rudolf Supratman.
Hari Kartini diperingati pada 21 April setiap tahunnya sebagai penghormatan pada sosok emansipasi wanita yang memperjuangkan nasib dan kesetaraan perempuan di Indonesia.
Raden Ajeng Kartini adalah sosok priyayi yang memedulikan kebebasan akses memeroleh pendidikan untuk memperbaiki nasib dan kualitas diri.
Jika bicara tentang bulan April, sangat melekat dengan momentum hari Kartini.
Pada peringatan hari kartini 21 April biasanya akan diselenggarakan festival yang melibatkan anak-anak yang mengenakan kostum tradisional daerahnya masing-masing.
Momentum hari kartini sering digunakan untuk memperkenalkan anak-anak pada budaya daerah dan menumbuhkan rasa cinta pada tanah air.
Peringatan Hari Kartini adalah bentuk rasa syukur dan berterima kasih kita semua kepada jasa Ibu Kartini yang sudah berusaha memperjuangkan nasib kaumnya melalui surat-suratnya.
Berikutnya adalah lirik lagu Ibu Kita Kartini beserta maknanya, simak uraian lengkapnya, ya.
Baca Juga: Selamat Hari Kartini, Berikut Ini Fakta Menarik Pejuang Pendidikan Perempuan Ibu R.A Kartini
Lirik Lagu Ibu Kita Kartini