GridKids.id - Kids, kali ini kita akan membahas tentang konjungsi temporal serta ciri-cirinya.
Di dalam bahasa Indonesia, konjungsi merupakan kata yang menghubungkan bagian kalimat, kata, maupun kalimat dalam suatu wacana.
Selain itu, konjungsi juga dapat dibagi ke dalam beberapa jenis berdasarkan fungsinya.
Salah satunya adalah konjungsi temporal yang menerangkan waktu.
Konjungsi temporal merupakan hubungan atau pertalian waktu yang menunjukkan terjadinya sebuah peristiwa dari tahap awal ke tahap berikutnya.
Konjungsi ini menggambarkan tentang hubungan waktu antar klausa, frasa, dan kalimat.
Hubungan pertalian waktu ini terjadi ketika kalimat yang satu menyatakan waktu terjadinya peristiwa pada kalimat selanjutnya.
Ciri-Ciri Konjungsi Temporal
1. Berfungsi sebagai subjungtif agar di dalam sebuah kalimat memiliki makna yang lengkap, koheren, serta mudah dipahami.
Baca Juga: Mengenal 5 Jenis Paragraf Berdasarkan Tujuannya, Apa Saja?
2. Dapat ditempatkan di mana saja atau fleksibel.
Yang mana berarti bahwa dapat ditempatkan di bagian mana saja di dalam suatu kalimat.
3. Dapat bertindak sebagai tautan antar klausa dan kalimat induk.
4. Mempunyai hubungan waktu.
Berikut adalah contoh dari konjungsi temporal, yaitu:
Dimas mendapat hukuman untuk menyapu lapangan sekolah karena ia datang kesiangan.
Sejak saat itu, ia bangun lebih pagi untuk berangkat ke sekolah.
Kata sejak pada kalimat di atas merupakan konjungsi temporal yang menghubungkan dua kalimat dan menunjukkan pertalian waktu di antara keduanya.
Contoh lainnya dari kata konjungsi temporal, yaitu:
Baca Juga: Konjungsi Kausalitas: Pengertian dan Contohnya yang Mudah Dipahami
Kata sejak, ketika, sambil, saat, sewaktu, selama, sementara, lalu, sehabis, sampai, sehingga, semenjak, sedari, kini, seraya, tatkala, dan begitu.
Nah, itu dia pembahasan dan penjelasan tentang konjungsi temporal yang meliputi pengertian serta ciri-cirinya.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.