GridKids.id - Pada Buku Tematik Kurikulum 2013 terdapat pertanyaan mengenai kegiatan ekonomi.
Apa saja jenis-jenis kegiatan ekonomi?
Berdasarkan buku tematik kelas 5 SD tema 9, kita akan mempelajari mengenai jenis-jenis kegiatan ekonomi.
Kegiatan ekonomi berkaitan dengan kehidupan sehari-hari semua anggota masyarakat.
Kegiatan ekonomi harus dijaga dengan baik agar roda perekonomian tetap berputar.
Sehingga hal ini bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Kids.
Manusia memiliki kebutuhan hidup yang beragam, mulai dari makanan, pakaian, transportasi, dan tempat tinggal.
Kegiatan ekonomi ialah suatu kegiatan yang dilakukan manusia dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhannya.
Kegiatan ekonomi enggak akan berjalan jika enggak ada pelaku ekonomi.
Baca Juga: Peran Ekonomi dalam Menyejahterakan Masyarakat, Jawaban Materi Kelas 5 SD Tema 9
Pelaku ekonomi, yaitu negara, perusahaan, rumah tangga keluarga, koperasi, dan masyarakat.
Untuk mengetahui apa saja jenis-jenis kegiatan ekonomi, yuk, kita cari tahu bersama-sama, ya!