Find Us On Social Media :

Cara Menghargai Pahlawan dan Contoh Sikap yang Bisa Diteladani

Cara Menghormati Pahlawan dan Contoh Sikap yang Bisa Diteladani

GridKids.id - Kids, tahukah kamu bagaimana cara menghargai jasa pahlawan dan meneladaninya?

Pahlawan punya jasa sangat besar untuk kemerdekaan Indonesia.

Mereka berjuang dan mempertaruhkan nyawanya untuk melawan penjajah dan memperjuangkan kemerdekaan.

Oleh karena itu, sudah sepantasnya kalau kita menghargai dan meneladani atau mencontoh para pahlawan tersebut.

Nah, ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menghargai, menghormati, dan meneladani pahlawan-pahlawan.

Meski banyak dari pahlawan tersebut yang sudah gugur lebih dulu, tapi hal tersebut bukan jadi penghalang.

Lalu, bagaimana caranya? Yuk, langsung kita simak!

Cara Menghargai Jasa Pahlawan

1. Penganugerahan gelar pahlawan nasional misalnya memberikan gelar pahlawan nasional.

Baca Juga: Jawaban Cara Menghargai Jasa Para Pahlawan Bangsa, Kelas 5 SD Tema 7

2. Memakamkan pahlawan di tempat terhormat, yaitu makam pahlawan.

3. Mengabadikan nama para pahlawan sebagai nama jalan, gedung, dan lainnya.