Find Us On Social Media :

Enggak Perlu Bingung, Ini 5 Cara Ampuh Atasi Bibir Kering saat Puasa

Pembahasan mengenai cara ampuh untuk mengetasi bibir kering saat sedang melakukan ibadah puasa.

GridKids.id - Saat sedang menjalankan ibadah puasa, banyak orang mengeluhkan masalah bibir kering.

Apakah kamu juga merasa demikian, Kids?

Mengalami kondisi bibir kering tentu akan membuat rasa kurang nyaman dan juga mengganggu penampilan.

Masalah bibir kering umumnya terjadi karena kurangnya asupan air atau cairan yang masuk ke dalam tubuh.

Wajar saja karena selama lebih dari 10 jam bibir kita enggak terkena makanan atau minuman sama sekali.

Namun, enggak usah khawatir karena permasalahan bibir kering saat ibadah puasa sangat mudah diatasi.

Mengatasi bibir kering tentunya perlu diperhatikan agar kamu dapat melaksanakan ibadah puasa dengan tenang dan nyaman.

Lalu, bagaimana cara ampuh untuk atasi permasalahan bibir kering saat sedang melakukan ibadah puasa?

Enggak usah bingung, langsung saja simak ulasan berikut ini, yuk!

Baca Juga: 6 Tanda Tubuh Kelebihan Garam, Dari Sering Haus Hingga Bibir Kering

5 Cara Ampuh Atasi Bibir Kering saat Puasa:

1. Kurangi konsumsi makanan pedas dan asin

Bibir kering saat puasa bisa dicegah dengan menghindari konsumsi makanan pedas dan asin, baik saat berbuka atau sahur.

2. Gunakan scrub bibir

Bibir kering saat puasa bisa dapat diatasi dengan menggunakan scrub bibir atau dengan sikat gigi.

Caranya mudah, kamu tinggal membasahi bibir dengan air hangat dan gosok perlahan dengan sikat gigi.

Hal ini bisa membantu untuk membuang kulit bibir yang kering dan mati, Kids.

3. Gunakan lip balm

Lip balm bisa melepaskan kulit pada bibir yang kering. Jika sudah mengelupas, bibir akan membentuk kulit baru yang lebih sehat. 

Baca Juga: Siapa Sangka, Kebiasaan Buruk Ini Penyebab Bibir Kering dan Pecah-Pecah Semakin Parah

Makanan yang pedas dan asin ini bisa dapat membuat kamu cepat merasa haus yang mengakibatkan mulut dan bibir yang kering.

4. Konsumsi madu

Madu adalah bahan alami yang dapat kamu gunakan untuk atasi bibir kering dan pecah-pecah.

Kamu bisa mengonsumsi secara langsung atau dengan mengoleskannya ke bibir. Agar hasilnya lebih maksimal, oleskan madu sebelum tidur dan setelah makan sahur.

5. Perbanyak minum saat sahur

Selama berpuasa, kamu harus tetap menjaga asupan cairan dalam tubuh. Jika cairan tubuh terpenuhi, kulit dan bibir akan tetap lembab.

Nah, itu dia, Kids, sejumlah cara ampuh atasi bibir kering saat puasa.

Semoga bermanfaat!

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.