Find Us On Social Media :

Materi Kelas 6 SD Tema 9: Dampak dari Penambangan Batu Granit

Apa saja dampak dari penambangan batu granit? Materi kelas 6 SD tema 9

GridKids.id - Pada pembahasan materi tematik kelas 6 SD kali ini kita telah sampai pada tema 9.

Kamu akan mempelajari tentang apa saja dampak terhadap penambangan batu granit.

Namun sebelum mengerjakan soalnya, ada baiknya jika kamu membaca isi materinya terlebih dahulu.

Apakah kamu tahu apa itu batu granit, Kids?

Batu granit merupakan batuan alam yang terbentuk dari magma yang mengental, mendingin, dan mengkristal sebelum keluar ke permukaan Bumi.

Batu granit sering digunakan sebagai material konstruksi bangunan agar jadi lebih indah dan kuat.

Tetapi, untuk mendapatkannya, manusia harus menambangnya terlebih dahulu.

Kegiatan menambang inilah yang akan mengubah lingkungan hidup kita.

Walau bermanfaat, kegiatan pertambangan untuk mendapatkan batu granit akan merugikan manusia, Kids.

Baca Juga: Mencari Jawaban 'Pengaruh Persatuan dan Kesatuan pada Keutuhan Bangsa', Kelas 6 SD

Lalu, apa saja kerugian dari penambangan batu granit? Yuk, simak soalnya dan carilah jawabannya!

Penambangan batu granit bisa dilakukan dengan secara terbuka di pegunungan.