Find Us On Social Media :

Diperingati 22 Maret, Ini Sejarah Hari Air Sedunia dan Link Twibbon

(Ilustrasi) ini sejarah singkat hari air sedunia yang diperingati 22 Maret.

GridKids.id - 22 Maret diperingati sebagai Hari Air Sedunia atau dikenal World Water Day, Kids.

Hari Air Sedunia ditetapkan sesuai sidang umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) 22 Desember 1992.

Setelah itu, peringatan Hari Air Sedunia dilakukan pertama kali pada 1993.

Air memiliki peran penting untuk kehidupan manusia, sehingga perlu di jaga agar kualitas dan kuantitas memadai, Kids.

1. Sejarah Hari Air Sedunia

Hari Air Sedunia diperngati untuk membuka pandangan masyarakat berapa pentingnya air bersih dan pengolahan air berkelanjutan.

Pada 22 Desember 1992 dalam sidang PBB ke 47di Brazil, menyepakati bahwa air Sedunia diperingati setiap 22 Maret, Kids.

Selain itu, peringatan Hari Air Sedunia pertama yaitu 1993 yang memiliki tujuan untuk mendukung dalam konservasi air dengan mengurangi penggunan air keras secara berlebihan.

Lalu, PBB dan seluruh anggotanya mulai mensosialisasikan Hari Air Sedunia melalui sejumlah kegiatan nyata, Kids.

Baca Juga: Materi IPA Kelas 5 SD Tema 8 Subtema 2: Proses Terjadinya Air Tanah

2. Makna Hari Air Sedunia 22 Maret

Pemahaman yang kurang dari masyarakat akan pentingnya air bersih dibalik munculnya Hari Air Sedunia, Kids.

Hari Air Sedunia diperingati setiap tahun untuk mengingatkan publik akan pentingnya air bersih dan pengelolan sumber air berkelanjutan.

3. Alasan Hari Air Sedunia selalu Dirayakan

PBB dan anggota selalu merayakan Hari Air Sedunia setiap tahun merupakan rekomendasi dari PPB agar mempromosikan konservasi air melalui kegiatan, Kids.

PBB bersama anggota negara yang merayakan kampanye ini menerapkan rekomendasi dari PBB untuk mempromosikan konservasi air secara global melalui kegiatan yang nyata.

Hal tersebut dimaksudkan agar masyarakat mendengar dan lebih memahami mengenai air dengan adanya peringatan Hari Air Sedunia, Kids.

4. Twibbon Hari Air Sedunia

1. https://www.twibbonize.com/hariair2022

Baca Juga: Antara Air Dingin dan Hangat, Mana yang Lebih Sehat? #AkuBacaAkuTahu

2. https://www.twibbonize.com/hariairseduniasdnserengan2solo

3. https://www.twibbonize.com/hariair2022

4. https://www.twibbonize.com/hariairsedunia2022alifwangsa1

5. https://www.twibbonize.com/hariairsedunia2022alifwangsa1

----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.