Nah, kondisi ini disebut osteopenia yang menjadi tahap awal dari osteoporosis.
Biasanya orang akan kehilangan 1 cm setiap 10 tahun setelah usia 40 tahun.
Diketahui saat seseorang berusia 70 tahun akan mengalami penurunan tinggi badan lebih cepat.
Perlu diketahui tinggi badan perempuan menyusut lebih banyak dibanding laki-laki.
Ini dikarenakan hormon estrogen yang menurun dengan cepat.
Sementara tubuh laki-laki memiliki banyak otot yang bisa menyangga tubuh mereka lebih kuat.
Baca Juga: Apakah Benar Susu Bisa Menambah Tinggi Badan? #AkuBacaAkuTahu
Tulang rawan pada tubuh juga bisa dipengaruhi oleh usia. Pada orang tua, tulang rawan semakin tipis dan keras.
Enggak hanya itu saja, kebiasaan sikap tubuh yang buruk juga menjadi penyebabnya.
Nah, sekarang sudah tahu, ya, apa saja alasan yang menyebabkan semakin bertambah usia maka tinggi badan malah berkurang.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.