Find Us On Social Media :

5 Hewan Endemik Afrika yang Berkerabat dengan Kucing, Apa Saja?

Sejumlah hewan endemik Afrika yang berkerabat dekat dengan kucing.

GridKids.id - Kids, apakah kamu tahu terdapat hewan endemik Afrika yang berkerabat dekat dengan kucing?

Spesies kucing merupakan salah satu jenis hewan yang paling populer di dunia.

Secara taksonomi, kucing masih berkerabat dengan hewan-hewan lain, seperti singa, harimau, dan macan tutul.

Mereka tergabung dalam famili yang sama, yakni Felidae yang umumnya disebut sebagai keluarga kucing.

Kali ini, GridKids akan membahas sejumlah hewan endemik Afrika yang berkerabat dekat dengan kucing. Simak ulasannya, yuk!

1. Hiena

Hiena merupakan mamalia karnivor Afrika yang terkenal sering berkonflik dengan kawanan singa.

Secara penampilan, hiena memang tampak lebih mirip anjing daripada kucing, terutama pada bagian moncongnya.

Namun, hiena justru termasuk hewan Feliformia sehingga masih berkerabat dengan kucing, lo.

Baca Juga: Bisa Jadi Tanda Sebuah Penyakit, Ketahui 4 Penyebab Kucing yang Selalu Merasa Lapar

2. Meerkat 

Subordo Feliformia juga mencakup famili Herpestidae alias keluarga garangan.

Salah satu spesies unik dalam keluarga ini adalah meerkat (Suricata suricatta). 

Meerkat mempunyai tubuh yang ramping dan memiliki ciri khas suka berdiri tegak dengan dua kaki sambil memandang ke kejauhan.

Spesies hewan yang satu ini cukup berkerabat dekat dengan kucing.

3. Kusimanse

Hewan yang satu ini sangat unik karena masih berkerabat dengan kucing, namun bentuknya lebih mirip dengan tikus.

Seperti meerkatkusimanse (Crossarchus obscurus) pun masuk dalam famili Herpestidae alias keluarga garangan.

Namun, mereka lebih mirip dengan tikus karena moncongnya yang panjang serta tubuhnya yang gempal.

Baca Juga: Ciri-Ciri Kucing Hamil, Salah Satunya Selera Makan Meningkat

4. Genet

Secara penampilan, genet sangat mirip kucing. Namun, moncong mereka lebih panjang dengan telinga yang lebih lebar

Seperti kucing, genet juga mempunyai kuku yang bisa ditarik ke dalam.

Mereka pun andal dalam urusan memanjat pohon, dan lebih banyak menghabiskan waktunya di atas pohon.

5. Fossa 

Terakhir, ada fossa (Cryptoprocta ferox), hewan Feliformia yang merupakan endemik Pulau Madagaskar.

Dilansir dari laman National Geographicfossa andal dalam urusan memanjat pohon, namun juga sering menghabiskan waktu mereka di darat.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.