Find Us On Social Media :

Jangan Diabaikan, Ternyata Ini Cara Mengobati Diabetes Sejak Dini

(Ilustrasi) ini cara mengobati diabetes yang penting dipahami untuk penyandang diabetes.

GridKids.id - Diabetes merupakan salah satu penyakit yang berisiko sehingga perlu dicegah, Kids.

Salah satu penyebab diabetes yang paling umum ialah pola hidup tak sehat.

Oleh sebab itu, salah satu caranya mengobati diabetes ialah dengan menjalankan pola hidup sehat seperti mengonsumsi makanan bergizi dan berolahraga.

Namun mengobati diabetes bukan hanya itu saja karena masih ada hal lainnya yang perlu diperhatikan, Kids.

Lantas, bagaimana mengobati diabetes pada seseorang? Yuk, kita cari tahu.

1. Melakukan pemeriksaan secara teratur

Mengobati diabetes dapat ditangani lebih cepat atau sejak dini.

Jika diabetes menyebar ke organ lainnya dapat memicu komplikasi, Kids.

Oleh sebab itu, penting melalukan screening diabetes secara rutin untuk memantau kadar gula darah.

Baca Juga: Pernah Alami Mual Setelah Makan? Bisa Jadi 4 Hal yang Tak Boleh Diabaikan Ini Penyebabnya

2. Melakukan pengobatan secara intensif

Mengobati diabetes bisa dilakukan secara intensif dengan obat yang disarankan oleh dokter.

Selain itu, hindari membeli obat secara bebas tanpa resep dokter, Kids.

Umumnya, penyandang diabetes tipe I akan mengonsumsi obat dengan cara injeksi.

Untuk diabetes tipe II akan mengonsumsi obat oral.

3. Perbaiki kualitas makanan

Mengobati diabetes bisa dengan memperbaiki kualitas makan.

Hal tersebut bisa dilakukan dengan mengonsumsi makanan sehat yang dianjurkan untuk penyandang diabetes, Kids.

Selain itu, kurangi gula, minyak dan makanan berlemak.

Baca Juga: Bukan Cuma Makanan Manis, 5 Kebiasaan Sehari-hari Ini Jadi Penyebab Utama Diabetes

4. Melakukan aktivitas fisik

Mengobati diabetes bisa dengan mencari aktivitas fisik yang sesuai, Kids.

Ini karena, aktivitas fisik dapat mengontrol gula darah dan bisa memproduksi insulin.

----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.