Find Us On Social Media :

Pembagian Kategori Masyarakat Multikultural, Materi Sosiologi Kelas 8 SMP

Ilustrasi keberagaman masyarakat yang berasal dari adat dan budaya yang berbeda-beda.

GridKids.id - Dalam artikel sebelumnya kamu sudah diajak mengenal tentang pengertian masyarakat multikultural, nih, Kids.

Untuk sedikit mengingatkanmu, masyarakat multikultural adalah masyarakat yang terdiri dari dua atau lebih tatanan sosial masyarakat yang punya berbagai perbedaan namun tinggal di suatu wilayah yang sama.

Keberagaman dalam suatu masyarakat terbagi menjadi beberapa jenis kategori, di antaranya:

1. Berdasarkan sikap pergaulan pada masyarakat lain

Jika dilihat dari kategori ini, masyarakt dibagi menjadi dua jenis, yaitu masyarakat eksklusif dan inklusif.

Masyarakat eksklusif adalah masyarakat yang punya ketakutan bahwa budaya lain bisa memengaruhi budaya asli yang sudah ada dan hidup bersama mereka sejak lama.

Sedangkan masyarakat inklusif adalah masyarakat yang pandai menyesuaikan diri dengan budaya lain.

2. Berdasar sikapnya pada perubahan

Masyarakat pada kategori ini terbagi menjadi dua jenis, yaitu masyarakat konservatif dan masyarakat modern.

Baca Juga: Pengertian Masyarakat Multikultural dan Karakteristiknya, Materi Sosiologi Kelas 8 SMP

Masyarakat konservatif adalah masyarakat yang sudah menganggap kebudayaannya sendiri sudah sempurna dan enggak menyukai perubahan.

Sedangkan masyarakat modern adalah tipe masyarakat yang sangat menyukai perubahan karena menganggap itu baik untuk kehidupan masyarakat yang terus dinamis.