Find Us On Social Media :

Enggak Boleh Sembarang, Ini 5 Rekomendasi Minuman yang Cocok bagi Pengidap Diabetes

Teh oolong salah satu teh yang cocok dikonsumsi untuk pengidap diabetes.

GridKids.id - Bagi seseorang yang mengidap diabetes harus memilih makanan dan minuman yang ingin dikonsumsi.

Yap, enggak semua minuman yang dapat dengan mudah dikonsumsi, diabetes perlu berhati-hati agar diabetesnya enggak semakin parah. Namun kamu enggak perlu khawatir lagi karena ada beberapa rekomendasi minuman nol kalori yang cocok dikonsumsi untuk pengidap diabetes. Minuman ini bertujuan untuk mencegah lonjakan gula darah, mengelola diabetes, menghindari efek samping seperti lonjakan gula darah hingga menjaga berat badan. Lalu, apa saja minuman yang direkomendasi untuk pengidap diabetes? Yuk, langsung saja kita cari tahu di sini! Minuman untuk pengidap diabetes 1. Teh Teh memiliki efek positif pada kesehatan tubuh termasuk bagi pengidap diabetes.Baca Juga: Pernah Alami Mual Setelah Makan? Bisa Jadi 4 Hal yang Tak Boleh Diabaikan Ini Penyebabnya

dapun teh yang dimaksud adalah teh hijau, teh hitam, teh putih dan teh oolong. Penelitian menemukan bahwa orang yang mengonsumsi teh hijau setiap hari dapat menurunkan risiko diabetes tipe 2. Namun yang perlu diperhatikan adalah mengonsumsi teh tanpa tambahan gula. 2. Susu Rendah Lemak Susu mengandung vitamin dan mineral yang penting. Namun untuk pengidap diabetes harus memilih susu tanpa pemanis, rendah kemak atau skim. Cara mengonsumsinya dengan enggak lebih dari 2-3 gelas 8 ons sehari. 3. Jus Jeruk

Jus jeruk murni sangat baik dikonsumsi untuk pengidap diabetes tetapi harus dalam jumlah kecil. Ukuran porsinya menjadi faktor kunci untuk mengatur asupan karbohidrat saat minum jus dan makanan.

Baca Juga: Bukan Cuma Makanan Manis, 5 Kebiasaan Sehari-hari Ini Jadi Penyebab Utama Diabetes

Di dalam buah mengandung gula dari buah, misalnya dalam satu cangkir 248 gram jus jeruk murni mengandung 26 gram karbohidrat yang hampir 21 gram adalah gula. Minum jus saja bisa menyebabkan lonjakan gula darah, tetapi jika kamu mengonsumsinya dengan makanan lain, terutama protein atau lemak sehat dapat membantu mencegah hal ini. 4. Kombucha Kombucha merupakan minuman fermentasi yang biasa terbuat dari teh hitam atau teh hijau. Kombucha juga bagus untuk dikonsumsi pengidap diabetes 2 karena bisa meningkatkan kontrol gula darah.

Kombucha mengandung sumber probiotik yaitu jenis bakteri yang menguntungkan yang ditemukan dalam usus. 5. Air Seltzer Air seltzer merupakan minuman alternatif berkarbonasi yang bebas gula, bebas kalori dan karbohidrat. Air berkarbonasi merupakan cara yang bagus untuk tetap terhidrasi dan mendukung gula darah yang sehat.Baca Juga: Dipandang Sebelah Mata di Indonesia, Labu Madu Justru Dapat Cegah Kanker hingga Diabetes

Ada banyak rasa yang berbeda untuk dipilih, kamu dapat mencobanya dengan menambahkan buah sesuai selera. Nah, itulah beberapa rekomendasi minuman yang cocok dikonsumsi oleh pengidap diabetes salah satunya, teh.

Baca Juga: Cocok Dikonsumsi Penyandang Diabetes dan Hipertensi, Ini 5 Khasiat Gula Palem Sebagai Pemanis Alami

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.