GridKids.id - Setelah mengenal tipe kepribadian sanguinis dan plegmatis, kali ini kamu akan diajak mengenal tipe kepribadian koleris, nih, Kids.
Mereka dikenal sebagai seorang pemimpin karena punya kemampuan yang mumpuni dalam memilah fakta dan bersikap logis di segala situasi.
Mereka yang memiliki tipe kepribadian ini sering dipandang sebagai sosok yang ambisius dan punya kecenderungan suka mengatur orang lain.
Seorang koleris dikenal cepat dan tanggap ketika harus membuat keputusan, sosok yang perfeksionis, kompetitif, cukup independen dan juga mandiri.
Namun, seorang koleris kadang sulit menerima kritik atau saran dari orang lain. Mereka juga mudah merasa tersinggung pada orang yang mencoba menyampaikan kritik yang membangun padanya.
Nah, selanjutnya kamu akan diajak untuk mengenal kelebihan dan kekurangan dari tipe koleris si pemimpin. Simak sama-sama uraian lengkapnya di bawah, Yuk!
Kelebihan Tipe Koleris
1. Punya jiwa kepemimpinan
Dilansir dari hellosehat.com, menurut University of Hawai'i Pressbooks, tipe koleris sangat berdedikasi ketika melakukan hal yang disukainya.
Baca Juga: Mengenal 4 Tipe Kepribadian Manusia: Sanguinis, Plegmatis, Koleris, dan Melankolis #AkuBacaAkuTahu
Mereka dikenal sangat suka memimpin dan mengatur orang lain supaya segala rencana bisa berjalan dengan lancar.
Seorang koleris dikenal sebagai seseorang yang pemberani dalam mengambil keputusan, mereka juga dikenal sebagai seseorang yang percaya diri.