Find Us On Social Media :

Jenis-Jenis Pasar yang Ada di Indonesia, Sesuai Kegiatan dan Kebutuhan

Macam-macam pasar yang ada di Indonesia

GridKids.id - Ada berbagai jenis pasar yang ada di Indonesia dengan penggolongannya.

Di pasar kita bisa melihat konsumen, produsen, dan distributor yang saling membutuhkan.

Pasar dapat digolongkan berdasarkan kebutuhan dan transaksinya, seperti pasar modern dan tradisional.

Pasar adalah tempat jual-beli antara produsen dan konsumen, disana juga akan ada hubungan sosial antara konsumen dan penjual.

Transaksi di pasar dapar dilakukan secara tawar-menawar sesuai dengan kesepakatan akhir.

Ciri-ciri pasar adalah:

- Memiliki penjual dan pembeli

- Dapat tawar menawar untuk menjual dan mendapatkan barang

- Ada barang dan jasa

Baca Juga: Materi Bahasa Indonesia Kelas 10: Ciri-Ciri dan Unsur Surat Penawaran

Jenis-Jenis Pasar yang ada di Indonesia

1. Pasar Konkret

Pasar konkret adalah pasar dimana pembeli dan penjual bertemu langsung untuk transaksi jual beli barang.

Contohnya pasar tradisional dan pasar Tanah Abang.

2. Pasar Abstrak

Pasar abstrak adalah yang kecil kemungkinan dalam hal tawar menawar.

Di pasar abstrak pembeli dan penjual enggak bertemu langsung, biasanya melalui aplikasi atai surat dagang.

Contohnya barang yang dijual di televisi atau dari e-commerce.

Baca Juga: Peran dan Fungsi Pasar dalam Kegiatan Perekonomian Masyarakat

Pasar Menurut Transaksi

a. Pasar Tradisional

Pada pasar tradisional penjual dan pembeli bisa bertemu langsung.

Ada berbagai macam barang yang terdapat pada pasar tradisional beragam dan bisa tawar menawar.

b. Pasar Modern

Berbalik dengan pasar tradisional, pasar modern merupakan pasar yang sifatnya modern.

Pembeli melakukan pelayanan sendiri dan harga yang tertera adalah harga pasti.

Contohnya seperti di mall atau supermarket.

Itulah jenis-jenis pasar yang ada di Indonesia, Kids.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.