Find Us On Social Media :

Pengertian Gaya, Jenis, dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari

Menendang bola merupakan salah satu contoh gaya otot.

GridKids.id - Apa yang kamu ketahui mengenai gaya?

Kids, pada artikel ini kita akan membahas mengenai gaya. Mulai dari pengertian, jenis-jenis, dan contohnya.

Materi ini berdasarkan buku tematik kelas 4 SD tema 7.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), gaya adalah dorongan atau tarikan yang menggerakkan benda bebas (enggak terikat).

Gaya juga diartikan sebagai dorongan atau tarikan yang dapat menyebabkan benda bergerak atau berubah bentuk.

Gaya memiliki sifat dapat merubah posisi sebuah benda. Contohnya pada saat menendang bola, mendorong meja, dan mengangkat tas.

Nah, berikut ini pembahasan mengenai jenis gaya dan contohnya dalam kehidupan sehari-hari, materi kelas 4 SD tema 7.

Jenis Gaya dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari

Gaya dapat mengubah bentuk benda, seperti saat bermain plastisin dan membuat adonan donat.

Baca Juga: Mencari Gagasan Pokok dari Teks 'Alat Musik Garantung dari Sumatra Utara', Materi Kelas 4 SD Tema 7

Dalam kehidupan sehari-hari kita banyak menemukan penerapan gaya, lo. Sebelum itu, mari kita simak apa saja jenis gaya.

Berikut ini jenis-jenis gaya beserta contohnya dalam kehidupan sehari-hari, antara lain:

1. Gaya Otot

Gaya otot dilakukan atau digerakkan oleh makhluk hidup yang memiliki otot. Sehingga gaya otot sering dilakukan oleh manusia.

Contoh penerapan gaya otot dalam kehidupan sehari-hari adalah membuat adonan donat, mendorong meja, dan menendang bola.

2. Gaya Listrik

Gaya listrik merupakan gaya yang dihasilkan benda bermuatan listrik. Gaya listrik juga sering dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari, Kids.

Contoh gaya listrik adalah kipas angin, lampu yang menyala, dan lemari es.

3. Gaya Magnet

Baca Juga: Contoh Sikap Toleransi di Lingkungan Sekolah, Materi Kelas 4 SD Tema 7

Gaya magnet adalah gaya yang dihasilkan oleh magnet. Contoh dari gaya magnet adalah menarik benda logas seperti jarum dan paku.

4. Gaya Gesek

Gaya gesek merupakan gaya yang terjadi karena terdapat dua benda atau lebih yang bergesekan.

Gaya gesek dapat menguntungkan dan juga merugikan, Kids.

Contoh gaya gesek yang ditemukan dalam kehidupan sehari-hari adalah ketika kita naik sepeda.

Gaya gesek akan membuat roda berputar dan sepeda bergerak maju.

Namun, roda sepeda lama-lama akan menjadi tipis karena gesekan dengan tanah atau aspal.

5. Gaya Gravitasi

Gaya gravitasi sering juga disebut dengan gaya tarik bumi. Gaya gravitasi adalah kekuatan bumi untuk menarik benda-benda ke bawah.

Baca Juga: Jenis-Jenis Pola Lantai dalam Seni Tari, Materi Kelas 4 SD Tema 7

Contoh dari gaya gravitasi dalam kehidupan sehari-hari adalah ketika melempar koin ke atas maka koin akan jatuh ke bawah.

Nah, jatuhnya koin ini dikarenakan adanya gaya tarik bumi atau gravitasi, Kids.

Itulah jenis gaya dan contohnya dalam kehidupan sehari-hari, materi kelas 4 SD tema 7.

Baca Juga: Manfaat Gaya Gesek dalam Kehidupan Sehari-hari, Materi Kelas 4 SD Tema 7

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.