Find Us On Social Media :

Mudah Ditemukan, Gunakan 4 Bahan Alami Ini untuk Meredakan Iritasi Mata

Iritasi mata dapat mengganggu kegiatan sehari-hari dan bikin enggak nyaman.

GridKids.id - Apakah kamu pernah mengalami mata berair, merah, atau gatal, Kids?

Nah, iritasi mata dapat mengganggu kegiatan sehari-hari dan bikin enggak nyaman.

Biasanya, iritasi dapat disebabkan oleh infeksi atau alergi. Enggak hanya itu saja, kebiasaan buruk juga dapat mengiritasi mata, lo.

Infeksi pada mata juga bisa disebabkan oleh parasit atau jamur, virus, dan bakteri.

Di samping itu, sakit mata akan membaik dengan sendirinya dalam waktu 1-2 minggu.

Untuk meredakannya kamu dapat memanfaatkan bahan alami di sekitar.

Dengan bahan alami tersebut, kamu dapat mengobati mata iritasi di rumah.

Berikut ini merupakan beberapa bahan alami yang dapat membantu mengobati iritasi secara alami.

Apa saja, ya? Simak informasinya di bawah ini ya, Kids.

Baca Juga: Jangan Dilakukan Lagi, Ini 5 Kebiasaan Buruk yang Dapat Mengiritasi Mata, Sudah Tahu?

1. Minyak Kelapa

Manfaat minyak kelapa sudah enggak diragukan lagi, Kids. Salah satunya adalah dapat mengatasi iritasi mata, lo.

Ini dikarenakan minyak kepala mengandung asam laurat dan asam kaprilat yang bisa melawan jamur dan bakteri penyebab iritasi.

Caranya dengan basahi kapan dengan minya kelapa secukupnya dan tempelkan pada kelopak mata yang sakit.

Diamkan selama beberapa menit. Kamu dapat mengompres mata dengan minyak kelapa selama 3 hingga 4 kali sehari, Kids.

2. Kunyit

Kunyit dikenal sebagai obat herbal yang digunakan sebaagi bahan pengobatan tradisional.

Ternyata, kunyit dapat mengurangi iritasi dan pembengkakan mata.

Manfaat ini berasal dari kandungan tinggi kurkumin dari kunyit, Kids.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Tanaman Pengganggu, Ternyata Bunga Kitolod Bermanfaat bagi Kesehatan Tubuh, Apa Saja?

Perlu diketahui, bagi sebagian orang mengoleskan kunyit di sekitar mata dapat memicu alergi.

Untuk itu, bicarakan terlebih dahulu dengan dokter mata sebelum mengoleskan sari kunyit pada area mata, ya.

Caranya, tumbuk halus kunyit dan campur ke dalam air hangat. Basahi kainlembut dengan sari kunyit tersebut.

Selanjutnya, tempelkan kain pada bagian mata yang sakit dan kompres selama beberapa menit.

3. Ampas Teh Hijau

Ampas teh hijau sering kali di buang ke tempat sampah. Padahal ampas teh hijau mengandung manfaat baik.

Nah, salah satunya adalah digunakan untuk mengompres mata sehingga meredakan iritasi.

Cara lain adalah dengan merendam kapan dalam teh hijau hangat dan mengompresnya pada mata yang sakit, Kids.

Manfaat ini didapatkan dari kandungan bioflavonoid yang tinggi dalam teh hijau.

Baca Juga: Mudah Ditemukan, Gunakan 5 Bahan Alami Ini untuk Meredakan Rasa Gatal Akibat Eksim

Sehingga ampuh melawan infeksi mata yang disebabkan jamur, bakteri, dan virus.

4. Lidah Buaya

Bahan alami selanjutnya yang dapat mengatasi iritasi mata adalah lidah buaya.

Bahkan menurut penelitian, ekstrak lidah buaya baik untuk meredakan infeksi di bagian mata.

Kandungan amodin dan aloin dalam lidah buaya membantu meringankan mata gatal dan bengkak.

Nah, caranya dengan mengoleskan gel lidahbuaya di sekeliling mata dan kelopak mata yang iritasi serta biarkan meresap, Kids.

Baca Juga: Bisa Dicoba di Rumah, Konsumsi 5 Bahan Alami Ini untuk Membersihkan Paru-Paru 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.