Find Us On Social Media :

Meski Bersayap, 6 Burung Ini Tak Bisa Terbang, Salah Satunya Dijadikan Simbol Negara

Salah satu burung yang enggak dapat terbang adalah weka dari Selandia Baru.

GridKids.id - Apakah kamu pernah mendengar istilah flightless bird?

Flightless bird merupakan burung yang enggak bisa terbang, Kids.

Burung-burung ini memiliki sayap namun enggak bisa terbang, lo.

Umumnya, burung bisa terbang karena memiliki sayap di tubuhnya.

Namun, burung-burung yang termasuk dalam flightless bird memiliki kemampuan lainnya, seperti berlari atau berenang dengan cepat.

Untuk mengetahui burung apa saja yang termasuk flightless bird, simak informasi di bawah ini, yuk!

1. Weka

Salah satu burung yang enggak bisa terbang adalah weka dari Selandia Baru.

Burung ini berwarna cokelat dan berukuran seperti ayam.

Baca Juga: Benarkah Burung Elang Memiliki Penglihatan Lebih Tajam dari Manusia? #AkuBacaAkuTahu

Meski enggak dapat terbang, weka dapat berenang dan bernyanyi duet, lo.

2. Takahe

Takahe memiliki bulu warna biru yang mencolok dengan paruh berwarna merah.

Takahe juga termasuk burung yang memiliki daya hidup tinggi hingga berumur 20 tahun.

Uniknya, burung ini memiliki kemampuan bersembunyi.

3. Burung Unta

Salah satu burung yang enggak bisa terbang adalah burung unta.

Burung unta juga termasuk burung terbesar di dunia. Mereka dapat tumbuh mencapai tinggi 9 kaki dengan berat 136 kilogram, Kids.

Meski enggak bisa terbang, mereka memiliki sepasang kaki besar yang kuat sehingga membantu berlari sangat cepat.

Baca Juga: Fakta Unik Burung Emu dari Australia, Salah Satunya Punya Sayap Super Mini

4. Penguin

Penguin dikenal dengan bentuk tubuh yang lucu dan berkaki pendek.

Selain itu, mereka juga memiliki cara yang khas dalam berjalan.

Penguin termasuk burung yang enggak bisa terbang. Bahkan 18 spesies penguin enggak dapat terbang, Kids.

Meskipun enggak dapat terbang, mereka semua merupakan penyelam dan perenang yang handal, lo.

5. Kiwi

Kiwi adalah salah satu burung endemik dari Selandia Baru. Burung ini memiliki sayap kecil dan bulu yang bertekstur mirip rambut.

Di samping itu, kiwi dikenal memiliki paruh yang panjang. Burung ini dilindungi dan dijadikan sebagai simbol dari Selandia Baru.

Enggak hanya itu, burung kiwi juga dikenal memiliki bulu rahasia.

Baca Juga: Bukan Merah Muda, Ternyata Ini Warna Asli Bulu Burung Flamingo #AkuBacaAkuTahu

6. Emu

Burung emu merupakan hewan asli dari Australia dan enggak dapat terbang. Burung ini memiliki tinggi mencapai dua meter.

Meraka dapat menahan makan hingga berhari-hari namun enggak bisa hidup tanpa air.

Uniknya, meski tak bisa terbang burung emu bisa berlari sangat cepat hingga 50km/jam.

Itulah 6 burung yang enggak dapat terbang meski bersayap.

Baca Juga: Fakta Unik di Balik Burung Beo yang Dapat Menirukan Suara Manusia #MendongenguntukCerdas

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.