Find Us On Social Media :

Soleram: Lirik Lagu, Fungsi, dan Maknanya

(ilustrasi) Lagu daerah merupakan salah satu lagu yang berasal dari daerah tertentu dan menjadi ciri khas.

GridKids.id - Apakah kamu pernah menyanyikan lagu daerah Soleram?

Soleram merupakan salah satu lagu daerah yang berasal dari Provinsi Riau.

Dikutip dari Kompas.com, lagu Soleram dipopulerkan oleh D'Lloyd.

Lagu daerah merupakan salah satu bentuk warisan budaya Indonesia.

Di samping itu, lagu daerah atau tradisional menjadi ciri khas atau identitas suatu daerah tertentu.

Nah, pada artikel ini kita akan mempelajari mengenai lagu daerah Soleram, yaitu lirik lagu, fungsi, dan maknanya.

Biasanya lagu daerah sarat akan makna begitu juga dengan lagu Soleram, Kids.

Soleram biasanya dinyanyikan oleh anak-anak.

Untuk lebih lengkapnya, simak penjelasan di bawah ini, ya.

Baca Juga: Ketahui 5 Lagu Daerah yang Berasal dari Provinsi Maluku dan Maknanya

Lirik Lagu Soleram

Soleram soleram soleram anak yang manis

Anak manis janganlah dicum sayang

Kalau dicium merahlah pipinya

Anak manis janganlah dicium sayang

Kalau dicium merahlah pipinya

Satu dua tiga dan empat

Kalau tuan dapat kawan baru

Kawan lama dilupakan jangan

Baca Juga: Inilah 4 Lagu Daerah Yogyakarta beserta Maknanya, Apa Saja?

Kalau tuan dapat kawan baru

Kawan lama dilupakan jangan

Fungsi Lagu Soleram

Lagu Soleram merupakan lagu pengantar tidur yang berisi pesan atau amanat yang ingin disampaikan bagi generasi muda.

Fungsi lagu Soleram sebagai media agar anak-anak dapat menerima pesan dari lagu pengantar tidur yang sering dinyanyikan.

Pesan dalam lagu tersebut adalah untuk melestarikan kebudayaan sehingga mencerminkan kepribadian bangsa.

Terdapat nilai-nilai luhur dan indah dalam lagu Soleram.

Makna Lagu Soleram

Lagu Soleram bermakna untuk menjaga tali persaudaraan sehingga akan terhindar dari perpecahan.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Daerah Asal Sulawesi Utara Berjudul

Di samping itu, lagu Soleram juga memiliki amanat sebagai orang berbudaya harus menjaga kehormatan dan harga diri.

Nah, itulah informasi mengenai lagu Soleram mulai dari lirik, fungsi, dan makna lagunya.

Baca Juga: 4 Lagu Daerah Sulawesi Utara yang Memiliki Makna Mendalam, Apa Saja?

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.