Find Us On Social Media :

Bikin Suasana Tenang di Rumah, Inilah 6 Tanaman Hias yang Berwarna Sage Green

Echeveria termasuk sukulen yang mudah dirawat dan memiliki daun yang berwarna sage green.

GridKids.id - Apa itu warna sage green, Kids?

Warna sage green merupakan warna hijau keabu-abuan yang memiliki kesan membumi dan lembut.

Nah, sage green disebut menjadi salah satu varian warna hijau yang populer di tahun 2022.

Tahu enggak? Warna sage green juga ditemukan pada tanaman hias, lo.

Tanaman hias yang berwarna sage green dapat mempercantik ruangan.

Sehingga enggak perlu mengecat ruangan dengan warna tersebut.

Enggak hanya itu saja, warna sage green juga dapat menciptakan nuansa tenang di rumah.

Apa saja tanaman hias yang berwarna sage green?

Yuk, simak informasi di bawah ini mengenai tanaman hias yang berwarna sage green!

Baca Juga: Supaya Berdaun Sehat dan Tumbuh Subur, Ketahui 5 Kesalahan Merawat Tanaman Miana

Tanaman Hias Berwarna Sage Green

1. Sage

Tanaman sage sesuai dengan namanya, berwarna sage green.

Tanaman ini memiliki nama Latin Salvia officinalis. Tanaman sage merupakan tanaman berdaun segar.

Biasanya diletakkan di dapur, tepatnya di dekat jendela bercahaya terang, Kids.

2. Rex Begonia

Salah satu tanaman hias yang berwarna sage green adalah rex begonia.

Rex begonia memiliki daun warna-warni (variegated) yang dapat menhiasi rumah.

Nah, beberapa di antara adalah Salsa, Ballet, dan Flamenco. Ketiganya memiliki daun berwarna sage green, lo.

Baca Juga: Memicu Kebusukan dan Layu, Inilah 6 Kesalahan Merawat Anggrek di dalam Ruangan

3. Echeveria

Echeveria termasuk sukulen yang mudah dirawat dan memiliki daun yang beragam.

Mulai dari Compton Carousel yang berwarna sage green dengan tepian putih dan Deranosa yang berdaun sage green.

Tanaman ini biasanya diletakkan di atas meja atau di ambang jendela.

4. Tillandsia

Tillansia juga dikenal dengan nama airplant merupakan tanaman hias yang berbentuk unik, aneh, dan bertekstur.

Di samping itu, tanaman ini cocok diletakkan di dalam ruangan.

Tillandsia enggak membutuhkan tanah namun memerlukan cahaya terang dan enggak langsung.

Baca Juga: Tak Hanya Tanaman Buah, Kenali 5 Tanaman Hias yang Dapat Dicangkok di Rumah, Apa Saja?

5. Aechmea Bromeliad

Tanaman hias Aechmea bromeliad memiliki daun berwarna sage green dan campuran perak.

Tanaman ini menghasilkan bunga nerwarna merah mudah yang mencolok, Kids.

Di samping itu, tanaman ini berusia pendek. Sehingga setelah mekar ussai maka dedaunannya akan perlahan menurun.

6. Inchplant

Inchplant juga termasuk tanaman hias yang berwarna sage green.

Tanaman ini juga dikenal dengan nama Tradescantia zebrina.

Tanaman inchplant dapat diletakkan pada keranjang gantung dan menjalar yang tumbuh dengan cepat.

Pada varietas Nanouk memiliki daun yang bergaris berwarna sage green dan putih di bagian atasnya, serta magenta di bagian bawahnya.

(Penulis: Nabilla Ramadhian)

Baca Juga: Bukan Hanya Sebagai Hiasan, Inilah 5 Manfaat Lain Tanaman Hias di Dalam Akuarium

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.