Namun, warnanya lebih sering krem, abu-abu terang seperti warna asap atau emas.
2. Namanya Berasal dari Kata Kuno
Menurut Etymology Online dalam Kompas.com, 'calico' merupakan kata kuno yang merujuk pada jenis kain dari Calicut, kota di Kerala, India.
Calico memiliki arti kain belaco, mengacu pada KBBI berarti kain mori yang belum diputihkan.
Sehingga warnanya akan terlihat agak kekuningan. Pola calico berarti pola belang-belang pada kain yang dicetak, Kids.
3. Dipercaya Sebagai Simbol Perlindungan
Kucing Calico juga dianggap sebagai simbol perlindungan bagi para nelayan di Jepang.
Baca Juga: Memiliki Dua Pasang Telinga, Inilah Daya Tarik Midas, Kucing dari Turki
Mereka akan mengajak kucing Calico ke atas kapal untuk melindungi mereka dari badai dan hantu nenek moyang.
4. Memiliki Sifat yang Beragam
Fakta unik tentang kucing Calico adalah memiliki sifat yang beragam.