Find Us On Social Media :

6 Manfaat Teh Bunga Mawar, Minuman Khas Perayaan Hari Valentine di Eropa dan Timur Tengah

Teh mawar jadi minuman khas perayaan hari valentine di Eropa dan Timur Tengah.

Kandungan vitamin C dalam teh mawar disebut bisa membantu memperkuat sistem imun dalam tubuh dan membantu mencegah infeksi.

Teh mawar juga diketahui bisa mencegah risiko infeksi saluran kemih dan bisa jadi minuman yang baik untuk detoksifikasi tubuh karena memiliki efek diuretik.

3. Mencegah dehidrasi

Kandungan teh mawar didominasi dengan kandungan air yang jika dikonsumsi sebanyak 1-2 cangkir tiap harinya bisa membantu meningkatkan asupan cairan dalam tubuh sehingga terhindar dari dehidrasi.

4. Kaya antioksidan

Kandungan senyawa antioksidan dalam teh mawar yaitu polifenol diketahui baik untuk mencegah berbagai penyakit kronis dan peradangan tubuh seperti kanker, penyakit jantung, diabetes, hingga penyakit degeneratif jangka panjang.

Dilansir dari sehatq.com, peneliti membuktikan bahwa polifenol dalam teh mawar setara dengan kandungan polifenol yang terkandung dalam teh hijau.

Baca Juga: Banyak Ditemukan di Daerah Tropis, Inilah 4 Manfaat Kesehatan Bunga Sepatu, Salah Satunya Jadi Obat Diabetes

5. Meredakan radang tenggorokan

Jika kamu sedang mengalami radang tenggorokan, kamu bisa menjadikan teh mawar sebagai asupan minuman yang bisa membantu meredakannya.

Kandungan vitamin C di dalamnya bisa meredakan nyeri pada tenggorokan, lebih baik jika menambahkan juga madu manuka dalam teh mawar supaya efeknya lebih maksimal.