Find Us On Social Media :

Selipkan Buku Karangan Sendiri di Perpustakaan, Siapa Sangka Anak 8 Tahun Ini Justru Dapat Penghargaan

Pengarang Buku Kecil

GridKids.id - Kids, apakah kamu hobi membaca buku? Kalau iya, buku apa yang biasanya kamu baca, nih?

Kebanyakan, anak-anak lebih suka membaca buku fiksi, misalnya saja tentang sebuah petualangan. Terlebih, buku yang bergambar.

Nah, begitu juga dengan Dillon Helbig, seorang anak laki-laki berusia 8 tahun.

Namun, enggak puas jadi pembaca, Dillon memutuskan untuk membuat buku dan kisahnya sendiri.

Yap! Menurut orang tuanya, Dillon memang punya daya imajinasi yang tinggi, nih.

Selain itu, ia juga punya keinginan yang kuat. Kalau menginginkan sesuatu, Dillon pasti dengan giat berusaha mewujudkannya.

Kali ini, ia membuat sebuah buku petualangan Natal yang berjudul The Adventures of Dillon Helbig's Crismis.

Buku ini berisi cerita dengan gambar berwarna yang menceritakan perjalanan Dillon, mulai dari menjelajah di puncak pohon Natal sampai melakukan perjalanan waktu atau time travel.

Enggak tanggung-tanggung, buku ini berisi 88 halaman, lo!

Baca Juga: Melengkapi Diagram dari Teks 'Si Pendekar Kali Pesanggrahan', Materi Kelas 4 SD Tema 6

Menyelipkannya di Rak Perpustakaan