Find Us On Social Media :

Viral Video Menghangatkan Hati Anak Kecil yang Menutupi Telinga Anjing, Ternyata Ini Kisah di Baliknya

Anak Kecil dan Anjing

GridKids.id - Kids, apakah kamu memelihara anjing di rumah?

Kalau iya, kamu pasti tahu kalau ada beberapa anjing yang enggak menyukai suara keras, misalnya saja suara kembang api atau petasan.

Yap! Beberapa anjing akan merasa ketakutan saat mendengar suara keras.

Nah, belakangan ini di media sosial beredar sebuah video menghangatkan hati antara anak kecil dan seekor anjing.

Video tersebut menampilkan anak kecil yang menutupi telinga seekor anjing saat ada petasan yang dinyalakan di dekatnya.

Video ini pun menjadi viral dan jadi perbincangan warganet.

Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @tongbingxue pada Rabu (2/2/2022).

"Heartwarming moment during Chinese New Year celebration: The little girl covers her pet's ears to avoid the scare of fireworks," tulis narasi akun Twitter tersebut.

"Momen mengharukan selama perayaan Tahun Baru Imlek: Gadis kecil itu menutupi telinga hewan peliharaannya untuk menghindari ketakutan akan kembang api."

Baca Juga: Selamatkan Pemilik sampai Orang Asing, Ini 5 Kisah Anjing yang Berhasil Jadi Pahlawan Penyelamat

Hingga Jumat (4/2/22) sore, video berdurasi 16 detik tersebut sudah disaksikan 8,3 juta kali, dibagikan 11.900 kali, dan disukai 677.100 kali oleh warganet di Twitter.

Video itu diambil di Kota Gao An, Provinsi Jiangxi, China Tenggara.