Find Us On Social Media :

Sering Dilewatkan, Ternyata Ini Waktu Tidur yang Baik untuk Jaga Kesehatan Jantung

Waktu tidur yang baik dapat menjaga kesehatan jantung.

GridKids.id - Tidur yang cukup dengan pola yang teratur merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan jantung.

Tahukah kamu, bahwa ada waktu tidur yang baik untuk menurunkan risiko penyakit jantung. Yap, tidur di setiap malam ternyata sangat berkonstribusi pada kesehatan jantung kita. Adapun beberapa hasil penelitian tentang waktu tidur yang paling baik untuk menjaga kesehatan jantung.

Kapan waktu tidur yang baik untuk kesehatan jantung? Para peneliti mengatakan bahwa waktu tidur yang baik untuk jantung adalah di malam hari antara pukul 22.00 sampai 23.00. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa orang yang tidur antara jam 10 sampai 11 malam berisiko lebih rendah terkena penyakit jantung ketimbang yang lebih awal atau begadang. Orang yang begadang lewat dari tengah malam memiliki risiko 25 persen lebih tinggi terkena penyakit jantung. Sedangkan untuk lrang yang tidur antara pukul 11 hingga 12 malam, risiko terkena penyakit jantung dan pembuluh darah lebih tinggi 12 persen ketimbang orang tidur di waktu ideal jam 10 sampai 11 malam.

Baca Juga: Fenomena Light Sleep, Penyebab Mudah Terbangun saat Tidur di Malam Hari

Bagaimana waktu tidur dapat berpengaruh pada kesehatan jantung?

Waktu tidur pada kesehatan jantung terkait dengan ritme sirkandian.

Ritme sirkandian adalah jam biologis atau internal alami yang mengatur proses penting dan fungsi tubuh seperti kapan waktu bangun dan tidur. Ritme sirkandian bekerja sama dengan otak dan dipengaruhi isyarat lingkungan terutama paparan cahaya. Bila ritme terganggu, maka kesehatan tubuh termasuk jantung juga dapat bermasalah. Saat seseorang tidur terlalu awal atau begadang, tubuh akan kehilangan kemampuan untuk mengatur ulang jam biologisnya. Jika tubuh terbiasa enggak diatur ulang dengan benar, maka lama kelamaan seseorang dapat merasakan efeknya. Gangguan ritme ini dapat meningkatkan peradangan dalam tubuh dan meningkatkan risiko penyakit jantung dan pembuluh darah. Peneliti bernama Plans menyebutkan bahwa studinya terbatas pada orang dewasa kulit putih berusia 43 sampai 79 tahun.

Baca Juga: Wajib Diketahui, Ini 3 Posisi yang Membuat Tidur Lebih Berkualitas

Namun, ia juga berpendapat bahwa penemitiannya dapat menjadi acuan tentang bagaimana ritme sirkandian berdampak besar pada kesehatan jantung. Nah, itulah penjelasan tentang kapan waktu tidur yang baik untuk tetap menjaga kesehatan jantung kita.

Baca Juga: Seberapa Penting Mencapai Tahapan Deep Sleep saat Tidur di Malam Hari? Ini Penjelasannya

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.