Find Us On Social Media :

Memiliki Bentang Alam yang Memukau, Inilah 5 Taman Nasional yang Terpopuler di Dunia

Taman Nasional Komodo merupakan salah satu taman nasional terpopuler di dunia.

GridKids.id - Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), taman nasional adalah kawasan pelestarian alam yang dikelola, dimanfaatkan untuk kegiatan ilmu pengetahuan, dan pelatihan, serta pariwisata dan rekreasi.

Taman nasional juga dipahami sebagai objek wisata yang dikelola pemerintah dan biasanya digunakan untuk melindungi warisan alami di suatu negara.

Nah, tempat ini biasanya kaya akan satwa liar dan flora yang langka.

Di samping itu, juga ada bentang alam seperti gunung, hutan, danau, dan sungai, serta air terjun yang memukau.

Pada artikel kita akan mencari tahu taman wisata terpopuler di dunia yang memiliki bentang alam yang memukau, Kids.

Yuk, simak informasi berikut ini mengenai taman nasional yang terpopuler di dunia!

Taman Nasional Terpopuler di Dunia

1. Yosemite, Amerika Serikat

Salah satu taman wisata terpopuler di dunia adalah Yosemite di Ameria Serikat.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Taman Nasional di Indonesia yang Mendunia

Taman Nasional Yosemite berada di sebelah timur California, Amerika Serikt yang memiliki luas area 3.080,74 km.

Di taman nasional ini ada pohon Sequoia raksasa yang merupakan pohon terbesar di dunia dan telah berumur 3.200 tahun.