Find Us On Social Media :

Kenali Sejumlah Penyebab Perut Berbunyi saat Lapar #AkuBacaAkuTahu

Tak selalu karena lapar, ini penyebab perut berbunyi.

GridKids.id - Perut berbunyi ketika lapar kerap dialami siapa saja baik muda ataupun tua, Kids.

Umumnya perut berbunyi ketika mendekati waktu makan atau mencium aroma makanan yang lezat.

Namun perut berbunyi bukan hanya pertanda lapar saja, karena bisa menjadi tanda lainnya.

Perut berbunyi lebih sering juga berkaitan dengan perut dan usus kosong sehingga isi organ tak bisa meredam suara.

1. Alasan perut berbunyi saat lapar

Menurut sejumlah ahli, perut berbunyi melibatkan aktivitas otot di perut serta usus kecil.

Umumnya, saluran cerna merupakan saluran berrongga yang terletak dari mulut hingga usus.

Sedangkan dinding terdiri dari sejumlah lapisan otot.

Ketika dinding aktif serta menekan isi saluran guna mencampur dan mendorong makanan.

Baca Juga: Perut Mual dan Terasa Sesak, Ini Pertolongan Pertama Saat Asam Lambung

Lalu, gas dan cairan akan melalui perut dan usus kecil sehingga menghasilkan suara pada perut.

Tekanan dari dinding otot dikenal dengan peristaltik yang melibatkan cincin kontraksi dan bergerak ke arah aboral atau menjauh dari rongga mulut.

2. Penyebab perut bunyi

Perut berbunyi umumnya disebabkan adanya pergerakan makanan, air, cairan pencernaan, dan udara melalui usus.

Namun ada sejumlah penyebab lain yang membuat perut berbunyi, yaitu:

1. Trauma

2. Infeksi di dalam saluran pencernaan

3. Hernia

4. Bekuan darah atau aliran darah rendah ke usus

Baca Juga: 5 Waktu yang Salah untuk Minum Teh, Salah Satunya saat Perut Kosong

5. Kadar kalium darah abnormal

6. Kadar kalsium darah abnormal

7. Tumor

8. Penyumbatan usus, atau obstruksi usus

9.Perlambatan sementara gerakan usus atau ileus

Selain itu, perut berbunyi memiliki sejumlah gejala yang tak perlu dikhawatirkan.

Namun ada sejumlah gejala lain ketika perut berbunyi yang menjadi indikasi penyakit.

Gejala-gejalanya antara lain:

1. Kelebihan gas

Baca Juga: Pertolongan Pertama saat Sembelit yang Membuat Perut Tak nyaman

2. Demam

3. Mual

4. Muntah

5. Diare

6. Sembelit

7. Tinja berdarah

8. Mulas yang tak merespons obat yang dijual bebas

9. Penurunan berat badan yang tidak disengaja dan tiba-tiba

10. Perasaan kenyang

Jika mengalami hal tersebut segera berkonsultasi dengan dokter, ya.

Baca Juga: Bisa Membuat Pencernaan Tidak Lancar, Inilah Makanan Penyebab Sembelit

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.