Find Us On Social Media :

COVID-19 Melunjak di Piala Afrika, Pihak Penyelenggara Buat Aturan Baru

COVID-19 melunjak di Piala Afrika, pihak penyelenggara buat aturan baru.

Dilansir dari laman BBC, aturan baru Piala Afrika membuat setiap tim yang tengah diterpa wabah COVID-19 wajib bertanding, meski hanya punya 11 pemain yang tersedia.

Baca Juga: 5 Pemain dengan Koleksi Gol Terbanyak Sepanjang Gelaran Piala Afrika

Aturan Baru Piala Afrika

Aturan baru CAF menegaskan bahwa setiap tim wajib bertanding, meski 11 pemain yang tersedia dan tak memiliki satu pun kiper.

Artinya, jika hanya 11 pemain yang tersedia dan tak ada kiper, tim tersebut harus menempatkan pemain lain untuk menjadi penjaga gawang.

Negara yang enggak bisa memenuhi akan dinyatakan WO dengan kekalahan 0-2.

Aturan baru yang diterapkan oleh CAF memang terlihat begitu ekstrem.

Jika dibandingkan dengan Liga Inggris, setiap tim diharuskan bermain jika punya 13 pemain yang fit ditambah seorang kiper.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pertandingan Piala Afrika 2021: 9 Januari - 6 Februari 2022

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.