Find Us On Social Media :

Komunikasi Publik: Pengertian Informasi Publik dan Karakteristiknya

Ilustrasi bicara di depan publik.

GridKids.id - Kids, proses pengiriman dan penerimaan informasi oleh komunikator dan komunikan disebut dengan komunikasi.

Salah satu jenis komunikasi yang dilakukan oleh satu informan kepada beberapa orang disebut dengan komunikasi publik (Public Communication).

Cari tahu pengetian informasi publik dan karakteristiknya, yuk.

Komunikasi publik dikenal juga dengan istilah urusan publik (public affairs), informasi publik (public information), dan hubungan publik (public relation) atau humas (hubungan masyarakat).

Jika jumlah komunikannya banyak sering juga dikenal sebagai komunikasi massa meskipun keduanya merupakan bentuk berbeda.

Baca Juga: Perlu Diketahui, Ini Sejarah dan Perkembangan Alat Komunikasi dari Masa ke Masa

Komunikasi publik lebih luas daripada komunikasi massa, yang biasanya menggunakan media massa seperti surat kabar, majalah, radio, televisi, dan website.

Selain menggunakan media massa, komunikasi publik juga menggunakan berbagai media seperti blog, e-mail, jejaring sosial media, Short Message Service (SMS), atau media yang bisa dijangkau banyak massa seperti seminar atau aksi demonstrasi.

Baca Juga: Mengenal Media Online: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Manfaatnya

Karakteristik Komunikasi Publik

Komunikasi publik merupakan upaya penyampaian pesan yang penting untuk diketahui publik atau dikenal juga dengan informasi publik.

Informasi yang disampaikan biasanya menyangkut urusan publik yang bisa menggugah dan berhubungan dengan kepentingan orang banyak.

Baca Juga: Pentingnya Komunikasi Efektif dalam Kehidupan Sehari-hari serta Contohnya

Dilansir dari kompas.com, terdapat ciri komunikasi publik menurut Ilmu Komunikasi: Sebuah Pengantar (2020) karya Bonaraja Purba, dkk, di antaranya:

  1. Biasanya berupa aktivitas seperti kuliah umum, rapat akbar, khotbah, atau ceramah.
  2. Komunikator dan komunikannya bisa diidentifikasi atau dibedakan.
  3. Interaksi antara komunikator dan komunikan terbatas karena umpan baliknya yang terbatas. Komunikator biasanya enggak bisa mengidentifikasi satu per satunya.
  4. Pesan yang disampaikan universal dan diperuntukkan untuk semuanya.
  5. Komunikannya berjumlah cukup banyak dan asalnya datang dari beragam lokasi.
  6. Komunikator bisa mengendalikan pesan yang dibuat dan disebarkan dalam proses penyampaian informasi.

Baca Juga: Pengertian Media Massa dan Karakteristiknya Sebagai Informasi Publik

Itulah pengertian dan karakteristik dari komunikasi publik yang bisa jadi media penyampaian informasi untuk orang banyak.

Akses informasi yang diberikan pada komunikan bisa terwujud dengan mudah dan secara langsung, namun akses komunikan untuk mencapai sumber cukup sulit untuk didapatkan.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.