GridKids.id - Apa saja fenomena langit yang pada tahun 2022? Seperti yang kita tahu, tahun 2022 hanya tinggal menghitung hari saja, Kids.
Menurut Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) akan ada beberapa fenomena astronomi yang terjadi pada tahun 2022, lo.
Nah, fenomena langit merupakan salah satu hal yang ditunggu-tunggu banyak orang.
Baca Juga: Fenomena Langit pada 14 Oktober, Bulan Berkonjungsi dengan Saturnus, Begini Penjelasannya
Meski beberapa di antaranya memerlukan teleskop untuk melihatnya, namun fenomena lainnya dapat dinikmati tanpa alat bantu.
Meski belum memasuki tahun 2022, fenomena langit dapat diprediksi, nih.
Di bawah ini merupakan beberapa fenomena langit yang akan terjadi sepanjang tahun 2022. Apa saja, ya?
Sederet Fenomen Langit yang akan Terjadi Sepanjang 2022
1. Puncak Hujan Meteor Quadrantid
Salah satu fenomena langit yang terjadi sepanjang tahun 2022 adalah puncak hujan meteor quadrantid. Fenomena ini terjadi pada tanggal 4 Januari 2022.
Quareantid adalah hujan meteor yang titik radiannya berasal dari konstelasi Quadran Muralis.
Kamu dapat melihat fenomena ini dari arah Timur Laut sejak pukul 04.00 waktu setempat hingga 25 menit sebelum Matahari terbit.
Baca Juga: Jangan Lewatkan Puncak Hujan Meteor Ursid 23 Desember, Fenomena Langit yang Dinantikan
2. Puncak Konjungsi Mars-Saturnus
Puncak konjungsi Mars-Saturnus terjadi pada 5 April 2022. Fenomena ini terjadi di arah Timur saat sahur pukul 03.00.
Konjungsi Mars-Saturnus berlangsung hingga 25 menit sebelum Matahari terbit, Kids.
3. Konjungsi Kuintet Saturnus-Mars-Venus-Jupiter-Bulan
Masih di bulan yang sama, tanggal 24-29 April 2022 terjadi konjungsi kuintet Saturnus-Mars-Venus-Jupiter- Bulan.
Kamu dapat melihat fenomena ini dari arah Timur memanjang hingga Tenggara pada pukul sejak 04.00.
4. Puncak Konjungsi Venus-Jupiter
Salah satu fenomena langit yang terjadi pada sepanjang tahun 2022 adalah puncak konjungsi Venus-Jupiter.
Fenomena langit ini terjadi pada tanggal 1 Mei 2022 dan dapat disaksikan dari arah Timur pukul 03.30 waktu setelampat sebelum Matahari terbit.
5. Okultasi Venus oleh Bulan
Okultasi merupakan peristiwa terhalangnya benda langit oleh benda langit lainnya sehingga disaksikan dari Bumi akan lebih kecil.
Fenomena ini disebabkan oleh konfigurasi ketiga benda langit yang membentuk garis lurus dan terjadi pada tanggal 27 Mei 2022.
6. Bulan Purnama Super
Bulan purnama atau purnama perige merupakan fase bulan purnama yang terjadi beriringan ketika bulan derada di titik terdekat Bumi.
Uniknya, fenomena ini terjadi setiap satu tahun sekali. Bulan purnama super akan terjadi pada tanggal 14 Juni 2022.
Kamu dapat menyaksikan fenomena ini sebelum Matahari terbenam hingga terbit.
Nah, itulah fenomena langit yang terjadi sepanjang tahun 2022.
Baca Juga: Jangan Lewatkan Puncak Hujan Meteor Geminid Malam Ini, Berikut Waktu dan Cara Menyaksikan
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.