GridKids.id - Kids, apa yang muncul dalam benakmu ketika mendengar kata badut?
Sosok yang digambarkan mengenakan riasan wajah tebal, wajahnya selalu tersenyum, memakai rambut palsu warna-warni, dan suka bernyanyi sambil bertepuk tangan sambil tertawa ramah.
Gambaran itu adalah gambaran umum yang biasanya muncul dalam benak orang ketika mendengar tentang badut.
Namun, bagi orang yang coulrophobia atau fobia terhadap badut, semua gambarannya berbanding terbalik. Kehadiran atau bahkan sekedar mendengar namanya saja seseorang bisa merasa gemetaran ketakutan.
Baca Juga: Sebabkan Ketakutan Berlebihan, Apa Sebenarnya Phasmophobia? #AkuBacaAkuTahu
Meski terkesan sepele dan agak enggak masuk akal, ternyata ada beberapa orang yang benar-benar merasa enggak nyaman dan ketakutan jika ada badut di dekatnya.
Kenapa bisa begitu ya? Yuk, cari tahu sama-sama penjelasan tentang kondisi fobia ini dalam uraian berikut.
Penyebab Fobia Badut
Dilansir dari klikdokter.com, Rami Nader, seorang psikolog dari North Shore Stress and Anxiety Clinic di North Vancouver, salah satu penyebab munculnya ketakutan berlebih terhadap badut disebabkan karena seseorang enggak mengetahui siapa yang ada di balik topeng.
Penampilan badut yang enggak biasa bisa jadi pemicu imajinasi seseorang jadi terpicu seperti misalnya muncul gambaran bahwa dibalik topeng seorang badut ada orang jahat atau monster yang ingin berbuat jahat.
Gejala yang muncul pada orang yang mengalami coulrophobia misalnya berkeringat, detak jantung jadi cepat enggak terkendali, merasa mual, gemetar, dan ketakutan luar biasa tiap kali melihat badut.
Rasa takut yang muncul dalam diri anak biasanya muncul karena pemahaman salah yang diberikan oleh orang tua dan tertanam dalam benak mereka sejak kecil.
Baca Juga: Sering Dianggap Sama, Apa Perbedaan Fobia dan Rasa Takut? #AkuBacaAkuTahu
Misalnya kebiasaan orang tua yang mengatakan anak akan dibawa pergi oleh badut jika enggak mau menghabiskan makanannya.
Hal ini tanpa sadar terus tertanam dalam diri anak seiring si anak bertumbuh besar, inilah yang menjadi cikal bakal trauma dan fobia anak pada sosok badut.
Nah, Kids, itulah uraian singkat yang perlu kamu tahu tentang fobia pada badut atau coulrophobia.
Jika kamu punya teman atau saudara yang memiliki ketakutan berlebih atau fobia berlebih pada badut jangan anggap remeh, ya.
Coba bantu tenangkan mereka dan usahakan untuk menjauhkan mereka dari sumber ketakutannya.
Rasa fobia yang enggak diatasi atau ditangani dengan benar akan berakibat fatal bagi penyandangnya.
Baca Juga: Kondisi Unik, Mengenal Fobia Terhadap Kata-Kata Panjang #AkuBacaAkuTahu
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.