GridKids.id - Kelabang merupakan salah satu hewan yang enggak diinginkan keberadannya di rumah. Yap, sama halnya seperti kecoak, kelabang juga sangat mengganggu dan banyak orang yang takut pada hewan tersebut. Biasanya kelabang akan hidup di tempat yang lembap seperti di kamar mandi, dapur atau ruangan lainnya. Enggak hanya itu saja, kelabang juga sangat menyukai tempat-tempat yang gelap. Lalu, bagaimana cara yang ampuh untuk mengusir kelabang?
Yuk, kita cari tahu di sini!
Baca Juga: Tak Perlu Cairan Kimia, Ini Cara Mencegah Tikus Masuk ke Rumah
1. Semprotan Sabun Cuci Piring
Cairan sabun cuci piring ternyata dapat kita gunakan untuk membasmi kelabang yang ada di rumah. Caranya cukup mudah dengan mencampurkan 3,5 liter air hangat dan 2 sendok makan cairan sabun cuci piring lalu dimasukkan ke dalam botol semprot. Semprotkan larutan tersebut ke celah dan sudut tempat kelabang.
Lalu semprotkan beberapa hari sekali hingga enggak ada lagi kelabang yang masuk ke dalam rumah. 2. Gunakan Perangkap Lengket Kamu dapat menggunakan perangkap lengket di sudut ruangan di tempat kelabang berada. Namun, perangkap ini kurang efektif jika menangkap kelabang yang berukuran besar. Karena kelabang besar bisa melarikan diri dengan cara melepaskan kakinya di dalam perangkap. Selain kelabang, perangkap lengket juga bisa menjebak hama seperti kecoak, laba-laba dan semut.
Baca Juga: Enggak Bakal Balik Lagi, Gunakan 4 Tips Ini Agar Mencegah Hama Masuk ke Rumah
3. Gunakan Insektisida Kelabang dapat dibasmi dengan menggunakan insektisida. Enggak perlu repot membelinya karena insektisida dapat dibuat sendiri. Pertama, gunakan masker pelindung, isi botol dengan bubuk asam borat dan air lalu dikocok hingga tercampur. Semoprotkan larutan teraebut di area yang biasa dilewati kelabang seperti di sudut atau di celah-celah kecil. Asam borat jug ampuh membasmi serangga dan hama selain kelabang. 4. Membuat Penghalang Buatlah penghalamg khusus untuk menutupi akses masuk kelabang dari luar ke dalam rumah. Setelah dibuat, kamu dapat menyemprotkan penghalang dengan cairan sabun cuci piring atau insektisida yang lebih efektif. Itulah beberapa cara ampuh mengusir kelabang yang ada di dalam rumah, salah satunya dengan menyemprotkan cairan sabun cuci piring.
Baca Juga: Mengenal Kepik, Serangga Cantik Simbol Keberuntungan yang Suka Makan Hama Tanaman
-------
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia