Mengenal Sejarah Singkat G20 dan Kiprah Indonesia Dalam Forum Tersebut

(Ilustrasi) ini sejarah singkat G20 dan kiprah Indonesia dalam forum tersebut, simak penjelasannya.

(Ilustrasi) ini sejarah singkat G20 dan kiprah Indonesia dalam forum tersebut, simak penjelasannya.

GridKids.id - Indonesia memegang presidensi G20 yang pembukaannya dilangsungkan pada 7-8 Desember 2021, Kids.

Selain itu, Indonesia memegang presidensi G20 pada tahun 2022.

Presidensi G20 merupakan tuan rumah untuk Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

Baca Juga: Sejarah dan Perkembangan Forum Internasional G20, Bagaimana Peran Indonesia?

Penetapan Presidensi G20 berdasarkan sistem rotasi kawasan dan akan berganti setiap tahunnya.

Sebelum beralih Indonesia, Presidensi G20 dipegang oleh Italia.

Namun ada sejarah dibalik KTT G20 yang diselenggarakan setiap tahu, Kids.

Lantas, apa sejarah G20? Yuk, kita cari tahu agar lebih paham.

1. Sejarah G20

G20 sendiri dibentuk pada 1999 dengan tujuan utama berdiskusi mengenai kebijakan-kebijakan untuk stabilitas keuangan internasional, Kids.

Forum antarnegara tersebut dibentuk guna menemukan solusi saat krisis keuangan global pada 1997-1999.

G20 dibentuk dengan melibatkan sejumlah negara dengan pendapatan menengah hingga memiliki pengaruh ekonomi sistemik.

Baca Juga: 5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokoh yang Menjadi Perwakilan

Saat itu, Menteri Keuangan Amerika Serikat, Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, dan Perancis, menyarankan untuk mengadakan pertemuan guna membahas krisis keuangan.

Setelah itu, Presiden Amerika Serikat mengundang pimpinan negara G20 untuk mengadakan KTT G20 pertama pada 14-15 November 2008.

Meski mengadakan pertemuan setiap tahun, G20 enggak memiliki sekretariat permanen, Kids.

Namun, G20 memiliki tuan rumah atau disebut dengan Presidensi yang penetapannya secara konsensus KTT.

2. Anggota-anggota G20

1. Australia 2. Argentina 3. Brazil 4. Kanada 5. China 6. Uni Eropa 7. Jerman 8. Perancis 9. India 10. Indonesia 11. Italia 12. Jepang 13. Meksiko 14. Arab Saudi 15. Rusia 16. Afrika Selatan 17. Korea Selatan 18. Turki 19. Inggris 20. Amerika Serikat 

Baca Juga: Bentuk Kerja Sama ASEAN dalam Berbagai Bidang serta Contohnya

3. Kiprah Indonesia di G20

Presidensi G20 tahun 2022 pertama untuk Indonesia selama bergantung dengan G20, Kids.

Indonesia bergabung G20 sejak forum tersebut dibentuk pada 1999.

Awal bergabung G20, Indonesia dalam tahap pemulihan krisis ekonomi 1997-1998.

Indonesia sendiri hadir di G20 mewakili negara  berkembang, kawasan Asia Tenggara, dan negara muslim, Kids.

Dalam bergabung G20, Indonesia bisa sejumlah manfaat seperti ekonomi hingga informasi lebih awal.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.