Find Us On Social Media :

Jadwal Piala AFF 2020: Timnas Indonesia Ditantang Juara Bertahan Vietnam

GridKids.id - Timnas Indonesia akan ditantang oleh Vietnam dalam lanjutan pertandingan Grup B Piala AFF 2020.

Fase grup Piala AFF 2020 akan memasuki matchday keempat besok, Selasa (14/12/2021).

Terdapat empat pertandingan yang akan digelar, dibuka oleh Filipina vs Thailand di Stadion Nasional Singapura, pukul 16.30 WIB.

Baca Juga: Piala AFF 2020: Kabar Terbaru Egy Maulana Vikri Gabung Bersama Timnas Indonesia

Di Grup B AFF Suzuki Cup 2020, terdapat dua pertandingan yang siap dilangsungkan, termasuk yang melibatkan timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan menghadapi tim kuat Vietnam di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (15/12/2021) pukul 19.30 WIB.

Di laga sebelumnya, kedua tim sama-sama monerah hasil positif dengan menyabet dua kali kemenangan.

Jadwal Piala AFF 2020

Skuad Garuda dan Vietnam bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Grup B Piala AFF 2020.

Kedua tim sama-sama mengoleksi enam angka dari dua laga yang telah dilakoni oleh kedua kesebelasan.

Pada pertandingan terakhir, timnas Indonesia dan Vietnam kompak meraih kemenangan atas lawan masing-masing.

Di laga berikutnya, kedua tim akan saling duel untuk dapat meraih poin dan menjaga peluang besar agar lolos ke fase knockout.

Tim Merah Putih mencukur Laos 5-1 kemarin (12/12/2021) sore WIB. 

Sedangkan, timnas Vietnam menang telak 3-0 atas timnas Malaysia.

Baca Juga: Prediksi Line-Up Timnas Indonesia vs Laos: Elkan Baggott Starter?

Jadwal Piala AFF 2020: Indonesia vs Vietnam

Selain duel Indonesia vs Vietnam, jadwal Piala AFF 2020 di Grup B juga menyajikan laga antara Kamboja dan Laos.

Laga Kamboja vs Laos akan digelar di Stadion Bishan pukul 16.30 WIB.

Berikut jadwal Piala AFF 2020:

Selasa (14/12/2021)

- 16.30 WIB - Filipina vs Thailand (Grup A)- 19.30 WIB - Singapura vs Timor Leste (Grup A)

Rabu (15/12/2021)

- 16.30 WIB - Kamboja vs Laos (Grup B)- 19.30 WIB - Indonesia vs Vietnam (Grup B)

Baca Juga: Shin Tae Yong Ungkap Permasalahan Timnas Indonesia vs Kamboja

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.