GridKids.id - Kids, apa kamu sering berpergian menggunakan pesawat? Atau kamu akan segera berpergian menggunakan pesawat?
Berpergian dengan pesawat memang lebih mudah untuk melintasi berbagai kota, provinsi hingga negara.
Untuk itu, durasi penerbangan pun bervariasi, ada yang cukup panjang dan ada sebaliknya.
Nah, salah satu persiapan tersebut adalah bekal makanan dan makanan yang disantap sebelum naik ke pesawat.
Ada baiknya hindari tiga jenis makanan ini sebelum kamu naik pesawat atau saat berada di dalam pesawat.
Ada beberapa jenis makanan yang perlu dihindari menurut ahli gizi bersertifikat Serena Poon dan ahli diet terdaftar Kylie Sakaida dikutip dari Insider, seperti berikut:
Baca Juga: Jerome Polin Akui Pernah Berada di Posisi yang Sama dengan Rafathar, Ada Apa?
1. Makanan berminyak
Makanan sejenis keripik adalah makanan yang enak dan mudah dibawa kemana-mana.
Namun mengonsumsi keripik sebagai bekal makanan saat bepergian bukanlah pilihan yang tepat.
Makanan berminyak seperti keripik dapat berpengaruh terhadap sistem pencernaan, sehingga mengakibatkan kamu mabuk perjalanan.
Baca Juga: Kaya Vitamin K, Intip 5 Manfaat Daun Ubi Jalar yang Baik Untuk Tulang
2. Makanan pedas
Makanan pedas memang menjadi makanan yang disukai banyak orang.
Namun jangan mengonsumsi makanan pedas sebelum naik pesawat atau dijadikan bekal saat melakukan perjalanan.
Mengonsumsi makanan yang pedas dapat mengganggu kenyamanan perut.
Rasa pedas serta gerakan pesawat yang kerap mengocok isi perut, akan membuat perutmu merasa tidak nyaman.
3. Makanan yang mudah basi
Bukan hanya saat naik pesawat saja, namun jangan mengonsumsi makanan yang cepat basi.
Makanan yang mudah basi sebaiknya enggak dibawa ke dalam pesawat.
Enggak ada yang bisa memastikan waktu keberangkatan pesawat akan selalu sesuai jadwal.
Bisa jadi pesawat yang kamu tumpangi mengalami masalah teknis, sehingga membuat jadwal penerbangan harus diundur.
Selain akan membuang-buang makanan, makanan basi juga dapat mengeluarkan aroma yang tidak sedap, sehingga akan mengganggu kenyamanan penumpang lainnya.
Baca Juga: Menggemaskan dan Lucu! Ini Potret Hewan yang Menjulurkan Lidahnya, Ada yang Panjang Banget
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.