Find Us On Social Media :

Gagasan Pokok: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Cara Menemukannya

Gagasan pokok merupakan ide utama dalam suatu bacaan.

Ciri-Ciri dan Cara Menentukan Gagasan Pokok

Sebelum menentukan gagasan pokok, perlu diketahui ciri-ciri atau karakteristiknya terlebih dahulu.

Dengan mengetahui ciri-cirinya kita dapat dengan mudah menemukan gagasan pokok yang kita cari.

Nah, di bawah ini merupakan ciri-ciri gagasan pokok, yaitu:

1. Jika berdiri sendiri dalam satu kalimat, biasanya kalimat tersebut tetap memiliki arti yang jelas.

Baca Juga: Menentukan Kalimat Utama dan Gagasan Utama dalam Teks 'Hak Sebagai Warga Negara Indonesia', Kelas 6 SD Tema 6

2. Menjadi keseluruhan bahasan dalam sebuah paragraf.

3. Jika terletak di akhir paragraf (paragraf induktif), maka biasanya ditekankan dengan kata kunci, seperti 'oleh karena itu', 'sebagai kesimpulan', 'jadi', dan 'yang terpenting'.

4. Topik utama dijelaskan dengan rinci melalui kalimat-kalimat penjelas.

5. Menguak permasalahan utama yang dijabarkan lagi melalui kalimat-kalimat lain di dalam suatu paragraf.