Pengertian dan Ciri-Ciri Norma Sosial dalam Kehidupan Masyarakat
Norma merupakan sebuah aturan berupa perintah atau larangan yang diterapkan berdasarkan kesepakatan bersama.
Berbeda dengan nilai, norma bersifat nyata, tegas, dan jelas. Pelanggar norma akan diberi hukuman (sanksi) tertentu.
Norma yang ada di masyarakat adalah sebuah bentuk penerapan dari nilai-nilai yang dianut oleh masyarakat tertentu.
1. Bersifat tak tertulis
Norma sosial biasanya hanya diingat, diserap, dan diterapkan dalam interaksi antar anggota kelompok masyarakat.
2. Berdasarkan kesepakatan bersama
Norma sosial merupakan peraturan yang berfungsi untuk mengatur perilaku seluruh anggota masyarakat.
Maka dari itu, norma sosial harus berdasarkan hasil kesepakatan bersama.
Baca Juga: Kunci Jawaban Tabel 2.2 Manfaat Menaati Norma, Materi PPKn Kelas 7