GridKids.id - Apakah kamu termasuk yang sering memakai jam tangan, Kids? Jam atau arlogi merupakan menunjuk waktu yang dipakai di pergelangan tangan.
Jam tangan memiliki fungsi penting untuk menunjukkan waktu yang praktis dibawa ke mana-mana, Kids. Di Indonesia, jam tangan sudap populer sejak lama.
Di samping itu, jam tangan juga berfungsi sebagai pengingat sudah berapa lama kita menghabiskan waktu untuk berkegiatan.
Salah satu jenis jam tangan yang sering dipakai adalah jam tangan berbahan kulit. Nah, jam tangan ini memiliki tali atau strap yang terbuat dari bahan kulit.
Baca Juga: Bisa Dicoba, Begini Cara Merawat Headset agar Kabel Awet dan Tahan Lama
Namun, jika enggak hati-hati dalam merawatnya, jam tangan berbahan kulit dapat tergores, lecet, dan mengelupas.
Memasuki musim hujan, biasanya jam tangan berbahan kulit rentan terkena jamur.
Kamu enggak perlu khawatir, berikut ini merupakan beberapa cara yang dapat dicoba dalam merawat jam tangan berbahan kulit yang bikin terlihat baru kembali.
Yuk, simak pembahasan berikut ini ya, Kids!
Cara Merawat Jam Tangan Berbahan Kulit di Rumah
Di bawah ini merupakan beberapa cara yang dapat dicoba untuk merawat dan membersihkan jam tangan berbahan kulit, di antaranya:
1. Lepaskan Tali Jam Sebelum Dibersihkan
Salah satu cara merawat jam tangan berbahan kulit adalah dengan melepaskan tali jam sebelum dibersihkan. Pastikan bagian jam tangan dan tali sudah dipisah.
Soalnya, membersihkan tali jam tanpa melepaskannya dapat merusak mesin dalam arloji tersebut.
2. Jangan Membiarkan Tali Jam Menjadi Lembap
Nah, yang kedua adalah enggak membiarkan tali jam tangan berbahan kulit menjadi lembap. Jam tangan berbahan kulit rentan mengeluarkan bau enggak sedap jika lembap.
Biasanya bau tersebut disebabkan karena sisa keringat atau air yang menempel pada tali jam tersebut.
Baca Juga: Mulai dari Menyiram Hingga Memupuk, Begini Cara Merawat Tanaman Hias Selama Musim Hujan
Sisa keringat dan air yang menempel menyebabkan tali menjadi lembap sehingga mengeluarkan bau enggak sedap.
Untuk mengatasinya, sebaiknya dikeringkan secepat mungkin terlebih dahulu sebelum kembali memakainya.
3. Rutin Membersihkan dengan Handuk Kering
Salah satu cara merawat jam tangan berbahan kulit adalah dengan membersihkan menggunakan handuk kering.
Setelah dipakai sehari-hari, kamu dapat mengelap jam tangan berbahan kulit dengan handuk kering, Kids.
Ternyata cara tersebut dapat membantu mempercepat proses pengeringan jam tangan dari keringat atau cipratan air.
Perlu diketahui bahwa sisa air, keringat, dan debu dapat menyebabkan perubahan warna pada tali jam.
4. Membersihkan dengan Pembersih Khusus
Produk berbahan kulit membutuhkan pembersih khusus atau kondisioner untuk menjaga kualitasnya. Nah, begitu juga dengan jam tangan berbahan kulit, Kids.
Kamu dapat menggunakan kondisioner untuk membersihkannya minimal seminggu sekali. Pembersih tersebut digunakan untuk membersihkan bagian tali jam.
Setelah dibersihkan, tali jam akan menjadi mengkilap dan enggak mudah rusak.
Nah, itulah beberapa cara merawat jam tangan berbahan kulit yang mudah dilakukan di rumah. Selamat mencoba, Kids.
Baca Juga: Sejarah Awal Terciptanya Jam Tangan, Ternyata Digagas oleh Seorang Tukang Kunci
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.