Find Us On Social Media :

Coba Alternatif Lain, Ini 4 Cara Alami untuk Mengatasi Gusi Berdarah

(Ilustrasi) ini cara alami mengatasi gusi berdarah, simak penjelasannya.

GridKids.id - Gusi berdarah merupakan hal yang membuat seseorang kurang nyaman, Kids.

Penyebab gusi berdarah ialah lapisan bakteri yang terbentuk di gigi dan garis gusi.

Umumnya gusi berdarah bisa terjadi ketika sikat gigit atau gusi bersentuhan dengan benda keras.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Kenali 4 Penyebab Gusi Berdarah, Apa Saja?

Tak sedikit orang akan segera mencari obat untuk mengatasi gusi berdarah yang membuat enggak nyaman.

Namun tak perlu obat kimia untuk mengatasi gusi berdarah ada cara alami yang bisa diterapkan, Kids.

Lantas, apa saja cara alami untuk mengatasi gusi berdarah? Yuk, kita cari tahu.

1. Kumur air garam

Mengatasi gusi berdarah bisa dengan berkumur dengan air garam yang hangat, Kids.

Kumur air garam dapat mengurangi gejala gusi berdarah hingga sakit gigi yang membuat tak nyaman.

Untuk menggunakan cara ini cukup mencampurkan air hangat dan garam, setelah itu kumur selama 30 detik.

Kamu bisa mengulangi sebanyak dua atau tiga kali sehari.

Baca Juga: Mengalami Gusi Bengkak? Lakukan Cara Alami Ini Agar Enggak Semakin Parah

2. Kumur menggunakan minyak kelapa murni

Gusi berdarah juga bisa diatasi dengan kumur minyak kelapa murni yang dinilai efektif.

Menurut sejumlah ahli, minyak kelapa murni dapat mencegah, hingga melawan gejala gingivitis, Kids.

Minyak kelapa murni juga bisa digunakan untuk melawan plak dan bau mulut.

3. Air lidah buaya

Air lidah buaya juga bisa digunakan untuk mengatasi gusi berdarah karena efeknya mendinginkan, Kids.

Selain itu air lidah buaya sangat efektif melawan radang gusi yang menganggu.

Baca Juga: Bukan Hanya Membuat Mulut Segar, Ini Manfaat Obat Kumur untuk Kesehatan Gusi dan Gigi

4. Madu

Kamu juga bisa menggunakan madu untuk mengatasi gusi berdarah.

Untuk menggunakan cara ini cukup mengoleskan madu pada daerah yang berdarah, Kids.

Madu memiliki sifat antibakteri yang kuat sehingga efektif melawan bakteri di dalam mulut.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.