Find Us On Social Media :

Bukan Amerika, Ternyata Ini 5 Negara dengan Biaya Hidup Termahal, Berani Tinggal?

Tokyo, Jepang

1. Denmark

Denmark terletak di Utara Eropa dan memiliki biaya hidup yang tinggi.

Agar bisa hidup layak, setiap orang harus memiliki dana untuk biaya sewa apartemen dengan jumlah dana sebesar 6.382 krona atau setara dengan Rp 14.370.000 per bulannya.

Selain itu, untuk biaya makan di negara ini pun cukup mahal bagi para pengunjung, yaitu sebesar Rp 250.000 untuk sekali makan.

2. Singapura

Singapura menjadi negara dengan biaya hidup yang mahal, Kids.

Untuk itu, penduduk Singapura rata-rata memiliki penghasilan sebesar $4050 (dollar Singapura) dalam satu bulan. Jika dirupiahkan sebesar 40 juta.

Biaya makan di Singapura juga cukup mahal, rata-rata biaya makan di Singapura bisa seharga Rp 600.000 per dua orang.

Biaya sewa apartemen di Singapura juga cukup tinggi, yaitu 48 juta satu bulannya.

Enggak heran biaya hidup di negara ini cukup tinggi.