Find Us On Social Media :

Wajib Dihindari, Ternyata Ini 4 Makanan yang Membahayakan Liver

(Ilustrasi) ini makanan yang membahayakan liver, simak penjelasannya.

1. Makanan yang mengandung lemak jenuh

Makanan pertama yang bisa mengganggu kesehatan liver kita adalah makanan berlemak.

Makanan berlemak seperti gorengan, junk food, dan fast food bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh kita.

Kadar kolesterol jahat yang meningkat bisa membuat sel-sel hati kita jadi rusak dan bahkan mengalami peradangan.

Peradangan hati yang dibiarkan secara terus menerus bisa membentuk jaringan parut di liver kita.

Baca Juga: Belum Tentu Mengantuk, Sederet Masalah Kesehatan Ini Juga Bisa Memunculkan Gejala Menguap

2. Makanan manis olahan

Jenis makanan selanjutnya yang bisa membahayakan kesehatan liver kita adalah makanan manis olahan.

Makanan manis olahan seperti permen dan lain sebagainya yang mengandung gula tambahan ini bisa menyebabkan kadar gula meningkat di dalam tubuh.

Fungsi liver yang mengubah gula jadi lemak ini akan bekerja terlalu keras saat kita makan makanan manis terlalu banyak.

Hal ini bisa membuat kita jadi terkena penyakit perlemakan hati atau non-alcoholic fatty liver disease.