GridKids.id - Tahukha kamu apa perbedaan nada tinggi dan rendah pada suatu lagu?
Pada artikel ini kita akan membahas mengenai nada lagu, Kids. Materi ini sesuai dengan buku tematik kelas 4 SD tema 5.
Mengetahui perbedaan nada tinggi dan rendah merupakan hal penting dalam bernyanyi.
Pada buku tematik kelas 4 SD tema 5 terdapat suatu lagu dan beberapa pertanyaan, salah satunya perbedaan nada tinggi dan rendah.
Baca Juga: Informasi Penting Tentang Ir. Soekarno, Materi Kelas 4 SD Tema 5
Nada merupakan bunyi beraturan dan memiliki frekuensi tunggal tertentu. Sederhananya, nada diartikan sebagai tinggi rendahnya bunyi dalam suatu lagu.
Nah, untuk lebih jelasnya simak pembahasan berikut ini mengenai perbedaan nada tinggi dan rendah pada suatu lagu, materi kelaas 4 SD tema 5.
Mengenal Perbedaan Nada Tinggi dan Rendah pada Suatu Lagu
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), nada adalah tinggi rendahnya bunyi dalam suatu lagu, musik, dan sebagainya.
Sedangkan lagu adalah ragam suara yang berirama dalam bercakap, membaca, bernyanyi, dan sebagainya.
Nada dibagi menjadi dua jenis, yaitu nada tinggi dan rendah. Nah, keduanya ditentukan oleh getaran dan frekuensi.
Baca Juga: Sikap Kepahlawan yang Dapat Diteladani dari Para Pahlawan, Materi Kelas 4 SD Tema 5
Sehingga harus ada getaran yang beraturan untuk menghasilkan suatu frekuensi atau jarak tertentu.
Untuk menciptakan suatu lagu dengan tujuan supaya tercipta karya musik yang harmonis maka diperlukan pengaturan nada.
Apa perbedaan nada tinggi dan rendah pada suatu lagu?
Berikut ini merupakan perbedaan nada tinggi dan rendah, yaitu:
1. Nada Tinggi
1. Secara umum nada tinggi digunakan sebagai klimaks dari sebuah lagu.
2. Semakin tinggi nadanya, maka akan terdengar semakin naik.
3. Semakin tinggi nadanya, maka lagu tersebut terdengar semakin mencekik.
4. Nada tinggi akan cenderung terdengar menantang.
2. Nada Rendah
1. Nada rendah cenderung terdengar tenang dan santai.
2. Nada rendah umumnya digunakan sebagai akhir dari sebuah lagu atau pada bagian penutup.
3. Semakin rendah nadanya, maka akan terdengar semakin menurun.
4. Semakin rendah nadanya, maka lagu tersebut akan terdengar berat.
Nah, itulah beberapa cara membedakan nada tinggi dan rendah pada suatu lagu, materi kelas 4 SD tema 5.
Baca Juga: Mengenal Garis Berpotongan dan Penerapannya dalam Kehidupan Sehari-hari, Materi Kelas 4 SD Tema 5
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.