Find Us On Social Media :

Dibesarkan Bersama 6 Kucing Sejak Kecil, Anjing Ini Punya Kebiasaan Unik yang Ditiru dari Saudaranya

Ilustrasi Kucing dan Anjing

GridKids.id - Kids, apakah kamu punya hewan peliharaan di rumah? Apakah anjing dan kucing?

Anjing dan kucing adalah dua hewan peliharaan favorit. Enggak heran, kalau ada orang yang memelihara kedua jenis hewan ini sekaligus.

Namun, keduanya sering digambarkan enggak akur, nih. Padahal, kenyataannya enggak begitu.

Contohnya saja seekor anjing yang hidup dikelilingi oleh 6 kucing ini.

Baca Juga: Hati-Hati, Sering Ditanam di dekat Rumah Ternyata 6 Tanaman Ini Beracun bagi Hewan Peliharaan

Mereka hidup akrab dan saling menyayangi. Bahkan, anjing tersebut sampai meniru sebuah kebiasaan dari "saudara-saudaranya" ini, lo.

Wah, apa itu?