Find Us On Social Media :

Sering Dikaitkan dengan Hal-Hal Mistis, Apakah yang Dimaksud dengan Phantosmia?

Phantosmia adalah kondisi di mana seseorang membaui sesuatu yang enggak ada di sekitarnya.

GridKids.id - Kids, sebelumnya kamu sudah tahu tentang phobia unik yang membuat seseorang memiliki ketakutan berlebihan terhadap hantu atau phasmophobia.

Hingga saat ini, masih banyak pembicaraan tentang hal-hal mistis atau yang berbau gaib di antara masyarakat Indonesia.

Bahkan beberapa juga meyakini bahwa kehadiran makhluk halus ditandai dengan adanya bau-bau tertentu.

Ternyata fenomena ini dikenal dalam dunia medis dengan istilah bau hantu atau phantom smell yang termasuk dalam gejala phantosmia.

Baca Juga: Efek COVID-19 pada Otak dan Sistem Saraf, Salah Satunya Kehilangan Indera Penciuman

Di Indonesia, fenomena phantosmia mungkin bisa dianalogikan dengan bau-bauan bunga tertentu seperti bunga melati yang dianggap sebagai tanda kehadiran makhluk halus.

Dilansir dari klikdokter.com, dokter dan ilmuwan medis mengatakan bahwa bau hantu adalah sebuah fenomena nyata.

Fenomena ini enggak mengancam jiwa tapi berpotensi menyebabkan indera penciuman dan perasaan orang yang mengalaminya memburuk.