Find Us On Social Media :

Jadon Sancho Cetak Gol Perdana untuk Man United, Ini Komentar Legend MU

Jadon Sancho cetak gol perdana untuk Man United, Paul Scholes beri komentar.

GridKids.id - Jadon Sancho mencetak gol perdana untuk Manchester United saat The Red Devils menghadapi Villarreal di ajang Liga Champions.

Gelandang legendaris MU, Paul Scholes, memberikan komentar serta pujian untuk sang pemain.

Man United bertandang ke markas Villarreal pada matchday kelima Grup F, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB.

Baca Juga: Prediksi Formasi Man United Bersama Jadon Sancho: 4-3-3, Duet Masa Depan Trio Inggris di Lini Depan

Di laga semalam, Jadon Sancho dkk menang dengan skor akhir 2-0.

Gol kemenangan Manchester United dicetak Cristiano Ronaldo pada menit 78 dan Jadon Sancho di menit ke-90.

Bagi Jadon Sancho, gol semalam merupakan gol perdananya sejak didatangkan dari Borussia Dortmund di jendela musim panas lalu.

Komentar Paul Scholes untuk Jadon Sancho

Scholes pun memberikan sanjungan terhadap penampilan Jadon Sancho.

Dia menilai sang winger adalah pesepak bola jenius dan perlu diberikan banyak menit bermain.

"Dia terlihat lebih bugar. Saya sangat senang melihatnya. Pemain muda yang memiliki awal yang sulit," ucap Scholes.

"Tapi saya pikir dia adalah pemain terbaik United malam ini," lanjut Scholes usai laga dikutip dari Daily Mail, Rabu (24/11/2021).

Scholes mengatakan bahwa Man United perlu memainkan Jadon Sancho lebih banyak lagi.

Pasalnya, sang legenda berkomentar jika bermain di MU akan sedikit berbeda.

Pasalnya, Sancho enggak memiliki full back sayap seperti yang dia lakukan di Dortmund, yang membantu peranannya sebagai winger.

Baca Juga: Premier League: Daftar Pencetak Gol Terbanyak di Manchester Derby, Wayne Rooney Memimpin

Scholes Anggap Sancho Sebagai Pemain yang Pintar

"Dia pasti ingin bermain lebih jauh. Saya pikir dia adalah pemain yang pintar,” tutup Scholes.

MU Lolos ke Fase Knockout

Kemenangan ini sekaligus membuat The Red Devils melaju ke babak 16 Besar Liga Champions dengan status juara Grup F.

Pasalnya, di satu laga yang tersisa Manchester United sudah kokoh di puncak klasemen dengan torehan nilai 10 poin.

MU unggul dari Villarreal (7 poin) di posisi kedua dan Atalanta (6 poin) yang menempati tempat ketiga.

Manchester United menyusul langkah lima tim lainnya yang lolos ke fase gugur, yakni Bayern Munchen, Ajax Amsterdam, Liverpool, Chelsea dan Juventus.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Liverpool Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.