Find Us On Social Media :

Setelah Lama dari Rumah, Bagaimana Persiapan Pembelajaran Tatap Muka di Sekolah?

Persiapan Pembelajaran Tatap Muka

GridKids.id - 

Dibukanya kembali Pembelajaran Tatap Muka dikarenakan peserta didik mengalami ketertinggalan pendidikan selama belajar dari rumah.

Nah, pada kesempatan kali ini, GridKids akan membahas tentang persiapan pembelajaran tatap muka setelah lama belajar dari rumah oleh Ibu Shinta Ayuhaningtyas, S.Kom selaku Kepala Sekolah SD Islam Azzuhra, Bogor.

Baca Juga: Wajib Diwaspadai, 4 Hal Ini Perlu Diperhatikan Ketika Pembelajaran Tatap Muka

"Sudah mulai berlaku mulai 25 Oktober 2021 setelah ada instruksi dari Dinas Kabupaten Bogor yang memperbolehkan tatap muka namun terbatas," ungkap Ibu Shinta Ayuhaningtyas.

Ibu Shinta juga mengatakan bahwa anak-anak juga akan dibagi menjadi dua sesi di pagi dan siang hari.

"Sampai saat ini belum full karena anak-anak tetap akan dibagi dua sesi. Ada sesi pagi dan siang maksimal 2,5 jam," lanjutnya.

Bagaimana Persiapan Pembelajaran Tatap Muka Setelah Lama dari Rumah?

"Persiapannya yang pertama area cuci tangannya diperbanyak, sebelum ada pandemi kebetulan sekolah ini mengonsep ramah lingkungan. Kita sudah banyak bikin area cuci tangan," kata Ibu Shinta Ayuhaningtyas.

Baca Juga: Mudah Dilakukan, Ini Cara Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Selama Pembelajaran Tatap Muka

"Artinya, bila anak sakit, enggak boleh masuk dulu karena sangat berisiko buat anak dan teman-temannya. Terutama juga enggak boleh lepas masker sama sekali kecuali mau makan dan minum," ucap Ibu Shinta Ayuhaningtyas.

Reaksi Siswa dan Cara Aman Belajar Tatap Muka

Setelah sekian lama enggak belajar tatap muka di sekolah, bagaimana dengan reaksi siswa?

Menurut Ibu Shinta, para siswa justru menyambut dengan antusias saat kembali belajar di sekolah.

"Reaksinya lebih antusias karena mungkin interaksi mereka di sekolah lebih aktif karena banyak teman sedangkan di rumah enggak pernah ketemu teman. Jadi para siswa 100 persen sangat antusias," ungkap Ibu Shinta Ayuhaningtyas.

Lalu, bagaimana cara aman bagi para siswa yang belajar tatap muka?

Baca Juga: Sekolah Tatap Muka Sudah Dimulai, Ini Syarat Naik KRL untuk Pelajar

 

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.