GridKids.id - Kids, tahukah kamu apa itu otonomi daerah yang diterapkan di seluruh Indonesia?
Pertanyaan tersebut merupakan materi PPKN kelas 7 tabel 6.3 tentang otonomi daerah.
Daerah otonom dikenal juga dengan sebutan daerah swatantra.
Baca Juga: Jawaban Pertanyaan 6.1 Sejarah Proklamasi , Materi PPKN Kelas 7
Sejak diberlakukan di Indonesia, pemerintah pusat memberikan hak semua daerah untuk menjadi daerah otonom.
Ada sejumlah jenis daerah otonomi di Indonesia, seperti Daerah Khusus Ibukota dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
Lantas, apa tugas dan tujuan otonomi daerah? Yuk, kita cari tahu!
1. Pasal-pasal dalam UUD NRI Tahun 1945 yang mengatur pemerintahan daerah
Pasal-pasal dalam UUD NRI Tahun 1945 yang mengatur tentang Pemerintahan Daerah, yaitu pasal 18, 18A, dan 18B.
Baca Juga: Jawaban Pertanyaan Tabel 6.2 Makna Proklamasi, Materi PPKN Kelas 7
2. Peran daerah dalam mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia
Peran daerah dalam mempertahankan NKRI, antara lain:
1. Mempertahankan bentuk dan keutuhan negara kesatuan Republik Indonesia
2. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat
3. Memajukan bangsa melalui inovasi dan kreativitas
4. Melaksanakan pembangunan nasional di daerah
5. Mengembangkan kehidupan yang demokratis.
3. Apakah yang dimaksud dengan otonomi daerah?
Otonomi daerah adalah hak, wewenang, dan tanggung jawab daerah otonom untuk mengatur dan mengurus sendiri urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
Dengan begitu, daerah bisa berkembang secara mandiri dengan menyesuaikan kebiasaan dan budaya setempat.
Baca Juga: Jawab Pertanyaan Tabel 3.3 Arti Penting Undang-Undang Dasar, Kelas 7 SMP
4. Tujuan otonomi daerah
1. Meningkatkan pelayanan publik agar semakin baik
2. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah
3. Mengembangkan kehidupan yang demokratis di daerah
4. Meningkatkan kemandirian dan pemberdayaan masyarakat.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.