GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah mendengar tentang penyakit tropis?
Pada artikel ini kita akan membahas mengenai penyakit tropis di Indonesia dan jenis-jenisnya.
Menurut WHO, penyakit tropis adalah kondisi yang terjadi terutama di daerah tropis.
Istilah tersebut merujuk pada penyakit menular yang berkembang dalam kondisi lembab dan panas.
Baca Juga: Hati-Hati, Kenali Penyebab Tenggorokan Sakit di Malam Hari, Salah Satunya Bisa Disebabkan GERD
Nah, Indonesia adalah negara tropis yang memiliki berbagai penyakit endemi. Penyakit tropis merupakan salah satu penyakit yang enggak boleh diabaikan, lo.
Adanya upaya pencegahan dan penanganan yang tepat dapat menurunkan beberapa kasus penyakit tropis di Indonesia.
Faktor biologis dan lingkungan menjadi penyebab penyebaran utama penyakit tropis di wilayah tersebut, Kids.
Di Indonesia, penyakit tropis disebabkan oleh parasit dan virus. Untuk lebih lengkapnya simak informasi berikut ini, ya.
Jenis-Jenis Penyakit Tropis di Indonesia
Berikut ini merupakan jenis-jenis penyakit tropis yang umum terjadi di Indonesia, antara lain:
1. Malaria
Salah satu penyakit tropis di Indonesia adalah malaria. Penyakit malaria disebabkan oleh parasit dalam tipe Plasmodium yang ditularkan oleh nyamuk.
Biasanya, malaria ditemukan di wilayah yang beriklim subtropis dan tropis seperti di Indonesia. Kebanyakam kasus malaria berada di wilayah timur Indonesia.
Parasit yang ada di dalam tubuh akan menyerang hati. Setelah beberapa hari, parasit dewasa memasuki aliran darah dan menginfeksi sel darah merah.
2. Kaki Gajah
Dalam istilah medis, kaki gajah disebut dengan filariasis. Kaki gajah disebabkan oleh cacing filaria yang ditularkan oleh nyamuk.
Baca Juga: Waspadai, 6 Gejala Awal Penyakit Tifus dari yang Ringan hingga Berat
Ketika cacing masuk ke tubuh, maka akan membentuk sarang dalam sistem limfatik manusia. Sistem limfatik merupakan komponen penting dalam sistem kekebalan tubuh, lo.
Cacing tersebut dapat menimbulkan gejala kronis dan akut soalnya, dapat menyebabkan kerusakan pada sistem limfatik dan hidup di saluran serta kelenjar getah bening.
3. Rabies
Rabies merupakan salah satu jenis penyakit tropis dan endemi di Indonesia.
Nah, rabies adalah virus yang ditularkan oleh cakaran atau gigitan hewan yang telah terinveksi virus RNA dari famili rhabdovirus.
Jika seseorang telah digigit maka virus akan menyebar dari saraf ke otak. Hal ini menyebabkan peradangan otak dan sumsum tulang belakang yang parah.
Bahkan infeksi rabies akan cepat memburuk dan menyebabkan kematian jika enggak segera mendapatkan pertolongan.
4. Chikungunya
Chikungunya termasuk penyakit tropis yang ada di di Indonesia. Chikungunya merupakan penyakit virus yang ditularkan nyamuk yang telah terinfeksi ke manusia.
Chikungunya menyebabkan nyeri sendi yang parah dan demam. Gejalanya serupa dengan yang dialami penyandang demam berdarah, Kids.
Hal ini terjadi dikarenakan reaksi tubuh alami dalam memerangi virus yang masuk ke dalam tubuh.
Demikianlah pembahasan mengenai penyakit tropis dan jenis-jenisnya.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.