Perilaku Burung Maleo
Meski bisa dan mahir terbang, maleo enggak suka terbang dan lebih suka menggunakan kakinya untuk berjalan. Itulah yang membuat burung maleo disebut lebih mirip ayam daripada burung.
Kebiasaan ini dilakukan maleo karena makanannya yang ada di bawah tanah sehingga lebih mudah untuk menyisir atau mencarinya dengan berjalan kaki.
Telur burung maleo yang berukuran 5-8 kali lebih besar dari telur ayam, enggak dierami sendiri oleh burung ini. Telurnya ia kubur di dalam pasar di dekat habitat tinggalnya yang biasanya hangat.
Hal ini dilakukan karena ukuran telurnya yang terlalu besar untuk dierami, bahkan ukurannya lebih besar dibandingkan ukuran burung maleo sendiri.
Baca Juga: Lebih Dekat Dengan Burung Unta, Burung Terbesar yang Diburu Bulunya
Waktu untuk mengerami telur burung maleo juga lebih lama daripada telur burung pada umumnya yaitu mencapai 62-85 hari.
Lubang tempat menyimpan burung maleo ini memiliki kedalaman hingga 50 cm dengan suhu pengeraman yang sudah diperkirakan oleh induk maleo sendiri ketika membuatnya.
Tanduk di kepala maleo digunakan sebagai pengukur suhu untuk meletakkan telur-telur burungnya.