Find Us On Social Media :

Mengapa Rumah Sakit Sering Menggunakan Warna Hijau dan Biru?#AkuBacaAkuTahu

Bukan tanpa alasan rumah sakit menggunakan warna hijau dan biru.

Jika ditempatkan dalam kondisi rumah sakit maka warna hijau dan biru menjadi warna yang netral.

Pada 1950 dan 1960 banyak rumah sakit mulai menggunakan baju berwarna hijau dan biru terang serta meninggalkan baju putih untuk keperluan operasi.

Soalnya, kombinasi baju putih dengan pencahayaan yang terang di ruang operasi akan membuat mata menjadi tegang.

Enggak hanya itu saja, pada warna oranye juga memberikan dampak tertentu. Warna oranye dapat memicu selera makan sedangkan warna biru dapat menekan selera makan.

Warna hijau dan biru memberikan rasa seimbang, menghindari emosi berlebihan, dan menenangkan.

Itulah mengapa banyak rumah sakit yang menggunakan warna hijau dan biru supaya dapat membuat saraf-saraf menjadi lebih santai dan mengurangi emosi.

Baca Juga: Mengapa Dokter Memakai Baju Warna Hijau Saat Melakukan Operasi? Ini Alasannya

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.