GridKids.id - Kids, mungkin kamu atau salah satu temanmu pernah merasa enggak nyaman karena memiliki rambut atau kepala yang berkutu.
Fenomena ini merupakan fenomena yang umum dijumpai pada anak-anak, dan meski membuat enggak nyaman, kondisi ini enggak berbahaya.
Kutu rambut (Pediculus Humanus Capitis) yang hidup dan berkembang biak di kepala manusia akan membuat seseorang merasa gatal dan membuat mereka terus menggaruk kulit kepalanya.
Jika hal ini terus dibiarkan maka bisa terjadi iritasi hingga infeksi.
Kutu rambut merupakan kondisi yang menular melalui kontak langsung antara anak yang menderita kutu rambut dengan anak yang memiliki kulit kepala sehat.
Baca Juga: Cara Mudah Menghilangkan Ketombe dengan Bahan Alami, Apa Saja?
Kutu rambut enggak bisa terbang atau melompat, tapi mereka bisa merambat dengan cepat.
Jika kamu enggak berkontak langsung dengan penderita kutu rambut maka kamu enggak akan tertular.
Kontak langsung yang bisa menyebabkan seorang anak tertular kutu rambut, misalnya menggunakan pakaian, sisir, topi, headphone, atau handuk yang sama.